Berita

Deklarasi dukungan Satu Hati Kota Medan untuk Bobby Nasution/RMOLSumut

Politik

Bobby Nasution Dapat Dukungan Barisan Satu Hati

SENIN, 16 MARET 2020 | 14:53 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

. Dukungan kepada Bobby Nasution untuk membenahi Kota Medan terus bertambah. Relawan demi relawan menyatakan kesiapan memenangkan pemilik nama lengkap Muhammad Bobby Afif Nasution tersebut dalam Pilkada Medan 2020.

Seperti dukungan yang ditunjukkan komunitas Tionghoa bernama Satu Hati. Komunitas ini dengan tegas siap mendukung upaya menantu Presiden Joko Widodo tersebut untuk menjadi orang nomor satu di Kota Medan.

Ketua Satu Hati Medan, Edi Tanjaya, dalam sambutannya menyatakan siap mendukung Bobby dalam kontestasi Pilkada Medan.

Komunitas Satu Hati ini, kata Edi, sudah berusia satu tahun dan sudah berbuat untuk masyarakat. Seperti gotong royong, santunan, hingga bagi takjil di bulan Ramadhan.

“Deklarasi ini pada Pak Bobby, akan kami lakukan konsolidasi sekecamatan dan bekerja sepenuh hati untuk mendukung. Kami ingin Medan dibangun tanpa sekat. Kita satu tekad untuk menangkan Pak Bobby Nasution,” kata Edi, dilansir Kantor Berita RMOLSumut.

Bobby Nasution yang diwakili oleh Dedy Ardiansyah, pada kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih atas dukungan dan deklarasi komunitas Satu Hati.

“Bobby Nasution menilai deklarasi dukungan ini sangat penting. Jadi wajib dihadiri walau diwakili,” kata Dedy.

Deklarasi ini sangat penting, karena Bobby selalu menggaungkan semangat kolaborasi. Bobby bukan super hero, tapi dia selalu ingin ciptakan super tim untuk kemajuan Kota Medan.

“Sektor UKM juga akan menjadi target utama Bobby Nasution untuk dikembangkan,” kata Dedy menyikapi harapan pihak pelaku UKM.

Bobby Nasution berpesan, agar semua pihak bisa bekerja sama untuk Medan yang lebih baik. Dukungan tanpa pamrih tersebut akan menghindarkan Bobby Nasution dari perbuatan yang menyimpang.

“Berkah Kotanya Sejahtera Warganya,” pungkas Dedy.

Sebagai informasi, komunitas Satu Hati ini merupakan media online yang beroperasi di Kota Medan.

Tampak hadir dalam deklarasi tersebut tokoh masyarakat Tionghoa dan penasihat Satu Hati, Cong Poh Bun dan Akuang Purba, juga Ketua Umum Satu Hati Sumut Sartjipto King.

Relawan Medan Area Bobby Lover dan Medan Denai Bobby Lover juga menghadiri deklarasi tersebut.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya