Berita

Sunatan massal HUT Kostrad/Net

Nusantara

Meriahkan HUT Kostrad ke-59, Satgas Yonif 411 Gelar Sunatan Massal Di Perbatasan RI-PNG

SELASA, 10 MARET 2020 | 04:54 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Satgas Pamtas Batalyon Infanteri Mekanis Raider 411/Pandawa (Yonif MR 411/Pdw) Kostrad menggelar kegiatan sunatan massal di Puskesmas Sota, Distrik Sota, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua, Senin (9/3).

KEgiatan itu digelar dalam rangka memeriahkan HUT Kostrad ke-59 tahun, serta memberikan sumbangsih nyata bagi masyarakat yang tinggal di perbatasan RI-Papua Nugini.

Kegiatan sunatan massal melibatkan 17 orang tenaga kesehatan gabungan dari TNI AD, TNI AL dan Puskesmas Sota yang dipimpin oleh Dokter Satgas Lettu Ckm dr. M. Akbar Andriansah. Sunatan massal ini diikuti oleh 35 peserta berusia 8-17 tahun yang berasal dari Kampung Sota.

Dalam kegiatan ini, Satgas Pamtas Yonif MR 411/Pdw Kostrad bekerjasama dengan PT Sinarmas Multifinance, Denkesyah 17.04.04/Merauke, RS TNI AL Merauke, Yonif 755/Yalet Kostrad, BPJS Kesehatan Merauke, Puskesmas Sota dan Noken Show.

Dansatgas Pamtas Yonif MR 411/Pdw Kostrad, Mayor Inf Rizky Aditya, menjelaskan bahwa kegiatan bakti sosial tersebut merupakan bentuk implementasi dan pengabdian Kostrad dengan masyarakat di medan penugasan dalam merayakan hari ulang tahun ke-59.

“Sunatan massal ini juga sebagai upaya kami untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat perbatasan RI-PNG, serta membantu masyarakat terutama yang kurang mampu dengan harapan semakin mempererat tali silaturahmi dan mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat,” ujarnya.

Usai dilaksanakan sunatan, para peserta juga diberikan bingkisan baju koko, baju kemeja, sarung, susu, biskuit, perlengkapan menulis dan lain-lain.

“Melalui sinergitas yang terjalin ini harapannya dapat semakin banyak saudara-saudara kita yang tidak mampu terbantu,” kata Dansatgas.

Salah satu orang tua peserta sunatan massal, Patrisius Afdan mengucapkan banyak terima kasih kepada Satgas Pamtas Yonif MR 411/Pdw Kostrad yang telah mengadakan sunatan massal, karena sangat membantu masyarakat di perbatasan.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan sangat membantu masyarakat, sekali lagi terimakasih banyak Bapak-bapak TNI dan kami ucapkan selamat HUT Kostrad ke-59, semakin profesional dan disegani,” ucapnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya