Berita

Komisioner KPUD Binjai/Net

Politik

Komisioner KPU Binjai: Kita Sebenarnya Ingin Ada Calon Independen Di Pilkada

SABTU, 29 FEBRUARI 2020 | 16:40 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kota Binjai, Sumatera Utara menjadi salah satu daerah penyelenggara Pilkada 2020 yang dipastikan tanpa peserta dari calon perseorangan.

Hal ini terjadi karena hingga batas akhir penyerahan berkas dukungan pada 23 Februari 2020 lalu, tidak ada satupun bakal pasangan calon yang mendaftarkan diri.

Kondisi ini, Bagi Komisioner KPU Binjai Robby Effendi Hutagalung, sangat disayangkan.

Secara pribadi menurutnya, keikutsertaan bakal calon dari jalur perseorangan akan menjadi bagian dari proses pengalaman bagi mereka untuk menjalankan seluruh tahapan yang ada termasuk memproses pencalonan dari jalur independen.

“Nah kalau sekarang kan, sudah dipastikan kita tidak akan melaksanakan verifikasi administrasi, verifikasi faktual bakal calon perseorangan. Kita sebenarnya sangat berharap itu kita lakukan agar menjadi pengalaman juga bagi kami masing-masing komisioner. Kita menilai pasti akan seru gitulah,” katanya dalam diskusi Social Infinity Meetup di Kantor Berita RMOLSumut, Jumat (28/2).

Hal yang sama disampaikan Koordinator Divisi Teknis KPU Binjai Risno Fiardi. Dia berkeyakinan, kemampuan penyelenggara pemilu akan semakin komplit dalam melaksanakan seluruh aturan UU, PKPU dan berbagai aturan lain seandainya Pilkada Binjai diikuti bakal calon dari jalur perseorangan dan partai politik.

“Khusus bagi divisi teknis, ini kan tantangan yang besar. Dan kita terpacu untuk menjalankannya tanpa ada yang menyalahi aturan. Jujur saja, ketika perseorangan tidak ada, memang kerjaan kita ada yang berkurang. Tapi jujur untuk menambah pengalaman saya secara pribadi, itu (peserta perseorangan) sebenarnya perlu,” ujarnya.

Pun demikian, Robby dan Risno mengaku hal ini tetap tidak mengurungkan semangat mereka untuk mensukseskan pilkada. Berbagai upaya sosialisasi agar kalangan perseorangan mendaftar sudah mereka lakukan maksimal meski hasilnya tidak ada yang maju dari jalur tersebut.

“Itu jugaa kami anggap pengalaman penting. Dan intinya kami tetap satu komitmen yakni mensukseskan Pilkada Binjai 2020 dimana aturannya sudah jelas dari pimpinan kami,” pungkasnya.

Populer

Gempa Megathrust Bisa Bikin Jakarta Lumpuh, Begini Penjelasan BMKG

Jumat, 22 Maret 2024 | 06:27

KPK Lelang 22 iPhone dan Samsung, Harga Mulai Rp575 Ribu

Senin, 25 Maret 2024 | 16:46

Pj Gubernur Jawa Barat Dukung KKL II Pemuda Katolik

Kamis, 21 Maret 2024 | 08:22

KPK Diminta Segera Tangkap Direktur Eksekutif LPEI

Jumat, 22 Maret 2024 | 15:59

Bawaslu Bakal Ungkap Dugaan Pengerahan Bansos Jokowi untuk Menangkan Prabowo-Gibran

Rabu, 27 Maret 2024 | 18:34

Connie Bakrie Resmi Dipolisikan

Sabtu, 23 Maret 2024 | 03:11

KPK Lelang Gedung Lampung Nahdiyin Center

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:12

UPDATE

Jelang Piala AFF dan AFC, 36 Pemain Masuk Seleksi Tim U-16 Tahap Dua

Jumat, 29 Maret 2024 | 08:02

Gunung Semeru Kembali Erupsi, Warga DIminta Tak Beraktivitas

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:25

Kemnaker Gelar Business Meeting Pengembangan SDM Sektor Pariwisata

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:11

2.098 Warga Terjangkit DBD, Pemkot Bandung Siagakan 41 Rumah Sakit

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:01

Sebagian Wilayah Jakarta Diprediksi Hujan Ringan

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:21

Warga Diimbau Lapor RT sebelum Mudik Lebaran

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:11

Generasi Z di Jakarta Bisa Berkontribusi Kendalikan Inflasi

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:04

Surat Dr Paristiyanti Nuwardani Diduga jadi Penyebab TPPO Farienjob Jerman

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:00

Elektabilitas Cak Thoriq Tak Terkejar Jelang Pilkada Lumajang

Jumat, 29 Maret 2024 | 05:42

Satpol PP Diminta Jaga Perilaku saat Berinteraksi dengan Masyarakat

Jumat, 29 Maret 2024 | 05:31

Selengkapnya