Berita

Anwar Ibrahim dan Wan Azizah Wan Ismail/Twitter: @drwanazizah

Dunia

Wan Azizah Pada Anwar Ibrahim: Biar Badai Melanda, Setiaku Hingga Ujung Nyawa

RABU, 26 FEBRUARI 2020 | 11:30 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Di tengah terpaan badai, Wan Azizah Wan Ismail dan suaminya, Anwar Ibrahim, ternyata merayakan hari ulang tahun pernikahan mereka yang ke-40 pada hari ini, Rabu (26/2).

Dalam akun media sosial Twitternya, @drwanazizah, mantan Wakil Perdana Menteri Malaysia itu mengunggah sebuah foto dirinya dan Anwar Ibrahim yang terlihat tersenyum bahagia. Foto itu pun dibumbui dengan keterangan yang luar biasa romantis dari Wan Azizah kepada sang suami.

"Biar ribut dan badai datang melanda. Biar hujan dan panas namun kita tetap bersama," cuit Wan Azizah.

"Biar apa pun yang datang, setiaku hingga ujung nyawa," lanjutnya.

Seperti cuitan Wan Azizah, saat ini keduanya memang tengah diterpa badai. Koalisi Pakatan Harapan (PH) yang mereka bangun hancur sudah. Badai juga mengoyak internal partainya, Partai Keadilan Rakyat (PKR).

Semua itu berlangsung tiba-tiba. Ketika secara mengejutkan, Mahathir Mohamad meletakkan jabatannya sebagai Perdana Menteri pada Senin siang (24/2). Bukan hanya mengundurkan diri sebagai PM, Mahathir juga mengeluarkan partainya, Partai Pribumi Bersatu Malaysia (PPBM) dari PH.

Dianggap sebagai pengkhianat karena mendukung Mahathir, sebanyak 11 orang anggota PKR pun dipecat, termasuk Wakil Ketua Umum Mohamed Azmin Ali.

Seolah tidak mau menyerahkan mandat PM kepada Wan Azizah sebagai wakil, Yang Dipertuan Agung melantik Mahathir sebagai PM Sementara. Saat ini, pemerintahan Malaysia tengah dilanda badai politik. Namun tidak menggoyahkan pernikahan Wan Azizah dan Anwar Ibrahim.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya