Berita

Jokowi Dan Luhut/Net

Politik

Siapkan Pertemuan Trump Dengan Jokowi, Luhut: Tunggu Pengumuman Dari Menlu

SELASA, 25 FEBRUARI 2020 | 17:15 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Bukan hanya India saja yang disibukkan dengan pertemuan bersama Trump.  Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun sedang mengatur jadwal pertemuan dengan Presiden Amerika Serikat itu.

Pertemuan tersebut terkait dengan rencana proyek ibu kota negara (IKN) baru Indonesia di Kalimantan Timur. Konon, Trump tertarik dengan konsep pembangunan IKN. Moda transportasi di IKN yang didesain ramah lingkungan, menjadi perhatian Trump.

Hal itu diungkapkan oleh Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Bahkan, pertemuan terkait proyek IKN itu telah dibicarakan dengan Penasihat Senior Presiden Trump, Jared Kushner.

"Pertemuan ini nanti kita tunggu pengumuman dari Menlu. Kalau nanti resmi diumumkan jadi setelah AS-ASEAN Summit Meeting di Las Vegas," kata Luhut dalam keterangannya kepada media, di kantornya, Selasa (25/2).

Trump tertarik dengan rencana pemindahan IKN Indonesia. Kelak, bersamaan dengan pembahasan tentang IKN akan dibicarakan juga soal Sovereign Wealth Funds (SWF).

"Ini juga saya bicara dengan IDFC (International Development Finance Corporation), juga dengan Jared Kushner, IDFC akan masuk ke Sovereign Wealth Funds itu. Mereka juga tertarik sekali dengan ibu kota baru, dan ini jadi topik pembicaraan Presiden Jokowi dengan Trump, dan itu oleh Jared itu sangat disetujui. Sovereign Wealth Funds dan ibu kota baru akan jadi salah topik pembicaraan," kata Luhut.

Luhut mengungkapkan, saat menyampaikan rencana presiden mengenai ibu kota baru, Jared sangat tertarik.

"Saya jelaskan dan Jared kasih komentar, dia bilang sangat visioner," ujar Luhut terlihat senang.

"Dan mereka juga memuji kepemimpinan Presiden Jokowi. Jared juga minta ada pembicaraan lebih detail mengenai ibu kota baru ini dengan Trump, ini lebih menarik lagi," tutup Luhut.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya