Berita

Rumah Sakit Eka Hospital Cibubur/Net

Kesehatan

Seorang Mahasiswi Gwilin China Diisolasi Karena Corona? Ini Kata RS Eka Hospital Cibubur

SENIN, 03 FEBRUARI 2020 | 00:54 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Dikabarkan seorang wanita warga Kota Wisata, Kabupaten Bogor yang juga mahasiswi dari Gwilin China diisolasi di Rumah Sakit (RS) Eka Hospital, Cibubur usai kembali ke Indonesia.

Mahasiswa tersebut tiba di Indonesia pada 26 Januari 2020 kemarin dan masih dirawat.

Director Publik Relation RS Eka Hospital Cibubur, Erwin Suyanto membenarkan kabar adanya seorang mahasiswa yang dirawat akibat diduga terjangkit virus Corona.

"Betul sejak tanggal 26 (Januari) ya di EH (Eka Hospital) Cibubur pasien sudah di isolasi," ucap Erwin Suyanto kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu malam (2/2).

Mahasiswi tersebut datang ke RS Eka Hospital Cibubur saat mengalami keluhan demam, flu, dan sedikit batuk. Melihat kondisi tersebut, pihak RS khawatir lantaran sedang ramainya virus corona yang tengah melanda China.

Erwin menambahkan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bogor untuk menangani pasien yang tengah ditanganinya.

"Segera diambil darah untuk dicek oleh Dinkes dan Litbangkes," katanya.

Namun, Erwin memastikan pasien tersebut negatif terjangkit virus corona setelah mengetahui hasil cek darah yang sudah diketahui pada Sabtu kemarin (1/2).

"Kemarin malam hasilnya sudah keluar dan negatif," ungkapnya.

Erwin pun mengaku akan menggelar konferensi pers terkait pasiennya yang awalnya disebut terjangkit virus corona.

"Jam 11 kami akan pers conference agar jelas semuanya," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

SPS Aceh Dinobatkan sebagai SPS Provinsi Terbaik 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:53

Hari Ini Nasdem Muara Enim Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:36

Prof Sugianto Janjikan Netralitas ASN pada Pilkada 2024 kalau Ditunjuk jadi Pj Bupati

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:14

Teriakan "Ijeck Gubernur" Menggema di Syukuran Kosgoro 1957 Sumut

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:58

Dihiasi 2 Penalti, Bayern Vs Madrid Berakhir 2-2

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:46

Dai Kondang Ustaz Das'ad Latif Masuk Daftar Kandidat Nasdem untuk Pilwalkot Makassar

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:22

Jelang Pilkada, Pj Gubernur Jabar Minta Seluruh ASN Jaga Netralitas

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:58

Ekonomi Pakistan Semakin Buruk

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:37

Kader PKB Daftar sebagai Bacabup Aceh Besar lewat Demokrat

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:29

Ngaku Punya Program Palembang Bebas Banjir, Firmansyah Hadi Daftar di PDIP

Rabu, 01 Mei 2024 | 02:31

Selengkapnya