Berita

Lutfi Alfiandi akan hadapi sidang vonis/Net

Hukum

Sang Pembawa Bendera Merah Putih Divonis Siang Ini, Ricky Tamba: Semoga Lutfi Alfiandi Bebas

KAMIS, 30 JANUARI 2020 | 12:43 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Lutfi Alfiandi, terdakwa kasus dugaan melawan aparat saat aksi unjuk rasa mahasiswa tolak RKUHP dan RUU KPK di depan Gedung DPR/MPR, akan menghadapi sidang vonis di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Kamis siang ini (30/1).

Dukungan dan doa terus mengalir untuk Lutfi, sang pembawa bendera merah putih itu. Apalagi, Lutfi juga mengaku mendapat tindakan kekerasan dari aparat kepolisian saat menjalani pemeriksaan. Lutfi mengaku disetrum agar mengakui dirinya lah yang menyerang dan melempari aparat menggunakan batu saat bentrokan aksi September 2019 lalu.

Dukungan terhadap Lutfi datang dari berbagai pihak. Dari politisi hingga masyarakat umum. Termasuk aktivis 98, Ricky Tamba, yang juga berharap Majelis Hakim membebaskan Lutfi dalam sidang vonis yang akan digelar hari ini.

"Semoga Lutfi Alfiandi bebas hari ini, juga Zaenal pelajar Malang bisa bebas di upaya hukum berikutnya," kata Ricky Tamba di akun media sosialnya, Kamis (30/1).

Selain itu, Ricky juga memberikan dukungan moral terhadap tim kuasa hukum yang selalu setia mendampingi Lutfi selama proses persidangan.

"Semangat rekan-rekan advokat yang mendampingi. Kebaikan kalian akan dibalas Allah SWT Tuhan YME," singkatnya.

Diketahui, Lutfi akan menjalani sidang vonis di PN Jakarta Pusat pada pukul 14.00 WIB nanti. Sebelumnya, Jaksa Penuntut Umum (JPU) menilai Lutfi telah melanggar Pasal 218 KUHP. Lutfi pun dituntut dengan hukuman penjara 4 bulan dikurangi masa penahanannya sejak 1 Oktober 2019.
Foto Lutfi yang tengah menghindar dari sergapan gas air mata dalam insiden bentrokan di depan Gedung DPR sempat menjadi viral. Karena saat itu Lutfi terlihat membawa bendera Merah Putih sambil berjalan.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya