Berita

Jose Mourinho resmi dikontrak Tottenham Hotspur/Net

Sepak Bola

Resmi Gantikan Pochettino Di Spurs, Mourinho Bakal Kantongi Rp 272 M Per Tahun

RABU, 20 NOVEMBER 2019 | 15:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Inggris tampaknya tak bisa jauh dari karier seorang Jose Mourinho. Pelatih asal Portugal ini dipastikan kembali menangani tim Premier League menjelang pertengahan musim 2019-2020.

Setelah Chelsea dan Manchester United, kini giliran Tottenham Hotspur yang jadi klub yang ditangani Mourinho. Hal ini dipastikan setelah pihak Tottenham mengumumkan perekrutan Mourinho, Rabu pagi (20/11).

"Saya senang bisa bergabung dengan klub yang punya warisan luar biasa dan pendukung yang sangat penuh gairah," ujar Mourinho di laman resmi Spurs.

Tentu bukan tanpa alasan bagi pelatih sekaliber Mourinho untuk menerima lamaran Spurs. Pelatih berjuluk The Special One ini menilai Spurs punya skuat yang mumpuni dan menarik bagi dirinya.

"Kualitas yang ada di skuat dan akademi membuat saya antusias. Bekerja dengan para pemain tersebut merupakan hal yang membuat saya tertarik," imbuhnya.

Chairman Daniel Levy tak kalah antusias bisa mendapatkan Mourinho untuk menggantikan Mauricio Pochettino yang dipecat pada Senin malam (18/11). Bagi Levy, Mourinho adalah salah satu pelatih paling sukses di dunia.

"Ia memiliki banyak pengalaman, dapat menginspirasi tim dan merupakan juru taktik yang hebat. Ia telah memenangkan prestasi di setiap klub yang dilatihnya.Kami percaya ia akan membawa energi dan kepercayaan diri ke ruang ganti," terangnya.

Selain merekrut Mourinho, Spurs juga dipastikan mengganti staf kepelatihan yang lama. Karena Jesus Perez, Miguel D'Agostino, dan Antonio Jimenez yang merupakan staf pelatih di era Pochettino ikut dipecat.

Mourinho sendiri langsung diikat Spurs hingga akhir musim 2022-2023. Menurut Express, gaji Mourinho per tahun bisa mencapai 15 juta poundsterling (sekitar Rp 272 miliar).

Jumlah tersebut hampir dua kali lipat dari gaji Pochettino semasa menangani Spurs. Namun, masih di bawah gaji yang diterima Mourinho saat masih menangani Manchester United yang berada di kisaran Rp 376 miliar per tahun.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya