Berita

Penyidik KPK, Novel Baswedan/Net

Hukum

Tak Terima Difitnah Dewi Tanjung, Novel Baswedan Bakal Lapor Balik

KAMIS, 07 NOVEMBER 2019 | 21:08 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Tudingan rekayasa dalam kasus penyiraman air keras yang dilontarkan politisi PDIP, Dewi Tanjung telah menyinggung perasaan Penyidik KPK, Novel Baswedan.

"Novel merasa sangat terpukul, saya mengatakan si pelapor ini tidak ada lagi unsur kemanusiaannya," ucap Kuasa Hukum Novel, Saor Siagian kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis malam (7/11).

Ia menyesalkan sikap Dewi yang memilih jalur hukum. Jika tak percaya dengan apa yang dialami Novel, maka bisa dikonfirmasi langsung kepada pihak keluarga maupun pihak rumah sakit yang merawat Novel.

"Saya kira ini (penyiraman air keras) sangat serius karena presiden sudah  meminta kepada polisi agar segera mengungkap tuntas, artinya ini adalah fakta hukum bahwa peristiwa penyerangan air keras ke mata Novel itu adalah benar adanya," tegasnya.

Atas dasar itu, ia berencana untuk menindaklanjuti dengan melaporkan balik Dewi Tanjung.

"Kami sepakat tim kuasa hukum dan Pak Novel segera melakukan tindakan hukum. Kami akan lakukan pelaporan soal pidananya," ungkapnya.

Rencananya, tim kuasa hukum Novel akan membuat laporan balik ke Polda Metro Jaya pada pekan depan, yakni sekitar Senin (11/11) atau Selasa (12/11).

"Mungkin minggu depan akan kita lakukan pelaporan ini," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya