Berita

Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham RI Ronny F. Sompie/Net

Hukum

Dirjen Imigrasi Ronny Sompie Hadiri Konsultasi Keimigrasian Indonesia-Malaysia

RABU, 06 NOVEMBER 2019 | 18:30 WIB | LAPORAN: MEGA SIMARMATA

Direktorat Jenderal Imigrasi Indonesia (Ditjen Imigrasi) dan Jabatan Imigresen Malaysia (JIM) baru saja melaksanakan kegiatan Indonesia-Malaysia Immigration Consultation untuk yang kedua kali pada 5 November 2019 di Kuching, Sarawak, Malaysia.

Dalam pertemuan tersebut, Ditjen Imigrasi Indonesia dipimpin oleh Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham RI Ronny F. Sompie dan pihak Keimigrasian Malaysia (JIM) dipimpin oleh Ketua Pengarah Imigresen Malaysia Dato' Indera Khairul Dzaimee Bin Daud dan dihadiri oleh semua delegasi instansi Imigrasi kedua negara.

Pertemuan yang merupakan lanjutan pertemuan pertama yang dilaksanakan di Batam, Indonesia pada tahun 2018 merupakan satu medium dan platform dalam rangka mempererat hubungan antar agensi keimigrasian untuk membincangkan isu-isu yang berkaitan dengan permasalahan keimigrasian serta penanganannya melalui kerjasama kedua instansi yang menangani tugas dan fungsi keimigrasian di kedua negara.

Fokus utama pembahasan meliputi isu-isu berkaitan dengan permasalahan perbatasan, seperti kesepakatan dalam manajemen wilayah perbatasan, pengawasan mobilitas orang yang keluar masuk melalui perbatasan antara Indonesia dan Malaysia, perlindungan warga negara khususnya para pekerja migran dan keluarga seperti pengurusan izin tinggal, pembuatan kesepakatan kerja sama, pelaksanaan pelatihan bersama dan peningkatan kapasitas sumber daya para pegawai Imigrasi dari kedua negara.

Pengurusan Pendatang Asing Tanpa Izin (PATI) juga dibahas sebagai bagian yang berkelanjutan atas upaya Ditjen Imigrasi Indonesia memberikan perlindungan kepada pekerja migran Indonesia di Malaysia dan bagian dari pembahasan mengenai isu-isu permasalahan pada rumah detensi di Malaysia serta langkah-langkah untuk membantu mempercepatkan pengurusan proses pemulangan warga Indonesia yang bermasalah dengan hukum dari Malaysia kembali ke Indonesia.

Selain itu, isu perdagangan manusia dan sindikatnya juga dibahas serta pembahasan pembuatan kerjasama strategik yang dapat diimplementasikan pada masa akan datang.

Kedua instasi dibidang keimigrasian ini juga menyadari keterkaitan erat dengan kerjasama instasi lainnya terutama untuk pengambilan keputusan tentang solusi terhadap permasalahan ketenagakerjaan.

Oleh karena itu, masing-masing instansi telah menunjuk seorang penghubung yang dapat meneruskan komunikasi diantara kedua instansi dalam menyelesaikan permasalahan yang telah disepakati dalam pertemuan tersebut.

Pertemuan tersebut diakhiri dengan kegiatan olah raga bersama untuk mempererat tali silaturahmi antar para pegawai dari Ditjen Imigrasi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya