Berita

Wakil Ketua Umum Gerindra. Arief Poyuono/Net

Politik

Soal Cadar Dan Celana Cingkrang, Gerindra: Pemerintah Sudah Seperti Penguasa Roma

RABU, 06 NOVEMBER 2019 | 10:39 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Gonjang-ganjing yang dipicu oleh imbauan Menteri Agama Fachrul Razi soal celana cingkrang dan cadar yang dianggap dekat dengan radikalisme terus mendapat perhatian publik. Jika jadi diterapkan, pemerintahan Joko Widodo tak ada bedanya dengan penguasa Roma di zaman dahulu.

Terlebih, soal cadar dan celana cingkrang ini adalah hak dasar manusia dalam menjalankan kepercayaannya.   

"Orang menjalankan ibadah dengan keimanan yang berbeda secara umum. Misalnya pakai cadar, jenggotan, dan celana cikrang masa disebut manipulator agama atau radikalisme sih sama pemerintah Joko Widodo? Itu kan hak dasar manusia dalam mengimani kepercayaannya," ucap Arief Poyuono, melalui keterangan tertulisnya, Rabu (6/11).

Dalam pandangan Arief, pelarangan cadar dan celana cingkrang itu sama saja mengambil hak Allah. Di mana hak untuk menilai keimanan seseorang dalam mengimani sebuah kepercayaan adalah hak Allah.  

Lanjut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra tersebut, kalau menyebut para pemakai cadar dan celana cingkrang sebagai manipulator agama dan radikalisme, maka pemerintah Joko Widodo tidak ada bedanya dengan penguasa Roma di Israel.

"Yaitu Pontius Pilatus dan orang-orang Yahudi ahli Taurat yang meminta Yesus Kritus disalib karena keimanan kepada Allah yang diajarkan Yesus berbeda dengan ajaran ahli-ahli Taurat kepada orang Yahudi," tegas Arief.

"Tidak hanya menyalib tetapi juga memerintahkan membunuh murid-murid Yesus semuanya," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya