Berita

KPK giat dalami kasus proyek fiktif di Waskita Karya/Net

Hukum

Lagi, 4 Karyawan PT Waskita Karya Jalani Pemeriksaan KPK

JUMAT, 18 OKTOBER 2019 | 10:28 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Karyawan PT Waskita Karya (PT WK) tengah jadi "incaran" Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kali ini ada 4 karyawan WK yang mendapat giliran ditanyai oleh Penyidik KPK.

Penyidikan ini dilakukan terkait kasus dugaan korupsi 14 proyek fiktif yang digarap PT WK. Empat orang itu ialah Abdul Kholiq, Hamid, Ilhan Rudi Anton, dan Fatkhur Rozak.

Keempatnya bakal diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka Fathor Rachman (FR) selaku Kepala Divisi II PT Waskita Karya.

"Yang bersangkutan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka FR (Fathor Rachman)," kata juru bicara KPK Febri Diansyah melalui pesan singkatnya, Jumat (18/10).

Sebelumnya, KPK juga telah memeriksa 4 karyawan PT WK. Yaitu Wagimin, Benny Panjaitan, Marsudi, dan Mintadi. Semuanya diperiksa sebagai saksi untuk tersangka yang sama.

"Dibutuhkan keterangannya untuk melengkapi berkas perkara Fathor Rachman," kata Febri.

Dalam kasus ini, negara dibuat merugi hingga Rp 186 miliar. Jumlah itu merupakan total pembayaran dari PT Waskita Karya kepada perusahaan subkontraktor dengan pekerjaan fiktif.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya