Berita

Massa PMII kembali demo di KPK/RMOL

Nusantara

Massa PMII Kembali Demo Di KPK, Tuntutannya Masih Sama

SENIN, 23 SEPTEMBER 2019 | 17:29 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Sekelompok mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kembali menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta, Senin (23/9).

Puluhan mahasiswa yang mengenakan almamater biru-biru itu mengibarkan bendera kuning berlambang PMII.

Mereka membentangkan spanduk yang berisi tuntutan bertuliskan "mendukung pengesahan hasil revisi UU KPK oleh DPR" dan "meminta KPK untuk tidak menjadi alat politik oknum dan kelompok tertentu".


Mereka mulai melalukan orasi, Senin sore.

Dalam orasinya, mereka mendesak agar Ketua KPK Agus Rahardjo dan dua orang komisioner yakni Wakil Ketua KPK Saut Situmorang dan Laode M. Syarif untuk mundur dari jabatan.

"Kami meminta Agus Rahardjo cs untuk mundur dari jabatannya," teriak sang orator dari atas mobil komando.

Massa dari PMII sebelumnya pernah menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung KPK, Jumat (20/9). Aksi tersebut sempat berujung ricuh. Kericuhan terjadi saat masaa PMII berusaha merangsek masuk ke gedung KPK dan diamankan oleh pihak kepolisian.

Hingga berita ini diturunkan, petugas kepolisian terlihat berjaga-jaga melakukan pengawalan. Sebelum massa dari PMII ini tiba, ada sekelompok orang yang juga melalukan aksi serupa meminta Agus Rahardjo dkk mundur.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Venezuela Kecam Keras Serangan Militer AS, Maduro Umumkan Darurat Nasional

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:56

Kemenimipas Siapkan 968 Tempat Kerja Sosial

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:41

Trump Klaim Tangkap Presiden Venezuela Usai Bombardir Caracas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:56

Parpol Pragmatis, Koalisi Permanen Tidak Mudah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:45

Pimpinan Ponpes Gontor Meninggal, Ini Jadwal Salat Jenazah dan Pemakaman

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:54

Sikap Parpol Dukung Pilkada Dilakukan DPRD Bisa Berubah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:20

Pemilu Digital: Upaya Memutus Tuntas Biaya Tinggi dan Akal-akalan Demokrasi

Sabtu, 03 Januari 2026 | 16:30

Bank Mandiri Sinergi dengan Kemhan Bangun 5 Jembatan Bailey

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:55

Bulog Jamin Stok Beras di Sumatera Aman Usai 70 Ribu Hektare Sawah Terendam Banjir

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:11

Motorola Umumkan Tanggal Peluncuran Razr Edisi Khusus Piala Dunia 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 14:56

Selengkapnya