Berita

Anies saat resmikan Jak Grosir/RMOL

Nusantara

Demi Kesetaraan, Alasan Anies Bangun Pusat Grosir Di Tidung Kecil

MINGGU, 22 SEPTEMBER 2019 | 15:24 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Masalah yang sering dihadapi masyarakat Kepulauan Seribu adalah harga kebutuhan pokok yang tinggi dibandingkan dengan harga yang ada di daratan ibukota. Kenaikan harga itu akibat biaya transport yang cukup mahal.

Oleh sebab itu, Pemerintah Provinsi DKI melalui Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak Pasar Jaya untuk membangun pusat perbelanjaan yang dinamai Jak Grosir.

Pembangunan Jak Grosir perdana di kepulauan seribu didirikan di Pulau Tidung Kecil.


Anies menjelaskan tujuan di bangunnya Jak Grosir agar kebutuhan di kepulauan seribu dapat di dapat dengan harga yang jauh lebih murah.

"Dengan begitu masyarakat di kepulauan bisa menikmati seperti apa yang masyarakat rasakan di Jakarta atau pulau Jawa," jelas Anies di Pulau Tidung Kecil, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Minggu (22/9).

Kehadiran Jak Grosir yang dibuka di Pulau Tidung Kecil diharapakan dapat menyelesaikan persoalan itu .

"Ke depan kita akan membangun lebih banyak lagi sesuai dengan kebutuhan  pulau-pulau yang ada di Kepulauan Seribu," Kata Anies.

Ada hal penting yang jadi fokus mantan menteri pendidikan itu, yakni Jakarta sebagai ibukota dan pusat perekonomian, harus bisa mewujudkan kesetaraan atas harga-harga kebutuhan pokok

"Terlebih lagi Indonesia adalah negara kepulauan," imbuh Anies.

Mereka yang dapat berbelanja di Jak Grosir adalah para pedagang dan pemilik warung yang sudah di data dan diberi kartu khusus untuk dapat berbelanja.

"Para pedagang dapat membeli di Jak Grosir dengam kartu dan menjual lagi dagangnya di warung-warung untuk masyarakat. Selain itu pemehang kartu KJP juga bisa belanja di Jak Grosir," pungkas Anies.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Venezuela Kecam Keras Serangan Militer AS, Maduro Umumkan Darurat Nasional

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:56

Kemenimipas Siapkan 968 Tempat Kerja Sosial

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:41

Trump Klaim Tangkap Presiden Venezuela Usai Bombardir Caracas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:56

Parpol Pragmatis, Koalisi Permanen Tidak Mudah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:45

Pimpinan Ponpes Gontor Meninggal, Ini Jadwal Salat Jenazah dan Pemakaman

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:54

Sikap Parpol Dukung Pilkada Dilakukan DPRD Bisa Berubah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:20

Pemilu Digital: Upaya Memutus Tuntas Biaya Tinggi dan Akal-akalan Demokrasi

Sabtu, 03 Januari 2026 | 16:30

Bank Mandiri Sinergi dengan Kemhan Bangun 5 Jembatan Bailey

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:55

Bulog Jamin Stok Beras di Sumatera Aman Usai 70 Ribu Hektare Sawah Terendam Banjir

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:11

Motorola Umumkan Tanggal Peluncuran Razr Edisi Khusus Piala Dunia 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 14:56

Selengkapnya