Berita

Warga Papua kibarkan Merah Putih/Net

Dunia

Papua Nugini Tegas Tolak Dukung Kemerdekaan Papua Barat

RABU, 18 SEPTEMBER 2019 | 00:16 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Pemerintah Papua Nugini dengan tegas tidak akan ikut campur dalam kebijakan Indonesia di wilayah Papua dan Papua Barat.

Penegasan itu sebagaimana disampaikan Menteri Luar Negeri Papua Nugini, Rimbink Pato seperti dikutip Radio Stations in Port Moresby, Selasa (17/9).

Pato menegaskan Papua Barat merupakan bagian integral dari Indonesia. Dalam hal ini, Papua Nugini berada di bawah kebijakan luar negeri untuk tidak mengganggu kedaulatan Indonesia dan hukum internasional.

Dengan lantang Pato menegaskan bahwa setiap tindakan untuk mendukung perjuangan Papua Barat merdeka akan menjadi pelanggaran hukum internasional.

“Anda tahu Papua Barat atau Papua masih bagian dan merupakan bagian integral dari Republik Indonesia dan kami memiliki hubungan bilateral dengan Republik Indonesia, jadi kami tidak akan mendukung itu,” ungkap Pato sebagaimana dirilis mantan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel M. Aidi, Selasa (17/9).

Papua Nugini, kata Pato, merupakan negara utama dalam Melanesian Spearhead Group (MSG) dan Pacific Island Forum. Namun demikian, Papua Nugini menolak niat dari Vanuatu cs yang mendukung perjuangan kemerdekaan Papua Barat.

“PBB telah menolak aspirasi kemerdekaan Papua Barat dan menyatakan tidak akan mengambil langkah apapun untuk melawan Indonesia juga berbagai dukungan masyarakat lokal di Provinsi Papua dan Papua Barat yang menginginkan untuk tetap menjadi warga negara yang sah dalam bingkai negara Indonesia,” tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya