Berita

Terpilihnya Firli Bahuri jadi Ketua KPK menuai pro dan kontra.Net

Politik

Pro Kontra Firli Bahuri Ketua KPK, DPR: Kami Tidak Bisa Menyenangkan Semua Orang

JUMAT, 13 SEPTEMBER 2019 | 10:46 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pro kontra mengiringi terpilihnya Irjen Firli Bahuri sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023. Terlebih, sehari sebelum Firli terpilih, Wakil Ketua KPK Saut Situmorang menyebut Firli diduga melanggar kode etik saat bertugas di Deputi Penindakan KPK.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Erma Suryani Ranik, mengakui bahwa keputusan Komisi III atas terpilihnya Firli sebagai pimpinan yang baru tidak bisa menyenangkan semua orang.

"Ya biasa lah namanya pemilihan (ada) pro dan kontra, kita kan enggak bisa menyenangkan hati orang," kata Erma di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (13/9).

Menurutnya, lima nama pimpinan KPK baru yang dipilih oleh Komisi III itu merupakan komposisi yang terbaik. Komposisi itu sudah sesuai dengan aturan yang berlaku.

"Kalau pro dan kontra menurut kami di Komisi III biasa lah itu. Nggak mungkin bisa menyenangkan hati semua orang," ungkapnya.

Erma menitipkan pesan supaya Firli dapat menjalankan peran sebagai Ketua sesuai dengan UU. Selain itu juga harus bisa bersinergi dengan aparat hukum yang lain.

"Itu mandat UU, bukan kita buat-buat, karena UU menyebutkan demikian. Tugasnya tidak ada yang lain, menjalankan UU KPK itu seperti biasa. Jalankan UU," tandas politikus Partai Demokrat ini.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Ukraina Lancarkan Serangan Drone di Beberapa Wilayah Rusia

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:03

Bonus Olimpiade Ditahan, Polisi Prancis Ancam Ganggu Prosesi Estafet Obor

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:02

Antisipasi Main Judi Online, HP Prajurit Marinir Disidak Staf Intelijen

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:37

Ikut Aturan Pemerintah, Alibaba akan Dirikan Pusat Data di Vietnam

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:29

KI DKI Ajak Pekerja Manfaatkan Hak Akses Informasi Publik

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:27

Negara Pro Rakyat Harus Hapus Sistem Kontrak dan Outsourcing

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:17

Bandara Solo Berpeluang Kembali Berstatus Internasional

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:09

Polisi New York Terobos Barikade Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:02

Taruna Lintas Instansi Ikuti Latsitardarnus 2024 dengan KRI BAC-593

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:55

Peta Koalisi Pilpres Diramalkan Tak Awet hingga Pilkada 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:50

Selengkapnya