Berita

Tank Suriah/Net

Dunia

10 Hari Gencatan Senjata, Rusia Luncurkan Serangan Udara Ke Idlib

SELASA, 10 SEPTEMBER 2019 | 19:55 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Idlib tampaknya tidak benar-benar bisa bebas dari serangan. Pasalnya hari ini, Selasa (10/9), serangan udara menyasar provinsi di barat laut Suriah tersebut.

Serangan merupakan kali pertama sejak gencatan senjata di kota tersebut diumumkan pada akhir bulan lalu.

Sebagaimana diberitakan Reuters, Jurubicara Kelompok Pemberontak Jaish al-Nasr, Mohammed Rashid mengatakan dua serangan telah dilakukan oleh pesawat Rusia.


Sementara pengamat perang Suriah untuk Hak Asasi Manusia yang berada di Inggris mengatakan pesawat tersebut telah melakukan dua serangan di jajaran pegunungan Jabal al-Akrad yang strategis, dekat dengan pantai Latakia barat.

Pada 31 Agustus lalu, pasukan pemerintah Suriah dan Rusia menyetujui pemberlakuan gencatan senjata di Idlib yang dikuasai oleh oposisi.

Gencatan senjata ini berhasil menghentikan serangan udara oleh pesawat-pesawat tempur Rusia dan Suriah yang berusaha merebut kembali wilayah tersebut hingga hari ini.

Pada awal bulan Agustus, Idlib juga telah memberlakukan gencatan senjata. Namun tiga hari setelahnya tentara Suriah yang didukung Rusia melakukan serangan dan mengambil alih wilayah tersebut.

Idlib sendiri merupakan provinsi yang diisi dengan banyak kelompok pemberontak, seperti Hayat Tahrir al-Sham yang dulunya dikenal sebagai Front Nusra. Kelompok ini telah memutuskan hubungan dengan Al Qaeda pada 2016.

Tidak hanya itu, Idlib, kota Khan Sheikhoun juga sempat menjadi markas militer pemberontak yang didukung oleh Turki, Tentara Pembebasan Suriah. 

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya