Berita

Benjamin Netanyahu/Net

Dunia

PM Israel Tuduh Iran Musnahkan Situs Nuklir Rahasia, Menlu Zarif: Dalih Perang

SELASA, 10 SEPTEMBER 2019 | 06:51 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Iran secara diam-diam mengembangkan senjata nuklir, namun telah menghancurkan situs rahasia tersebut setelah Israel menemukannya.

Begitu tuduhan terbaru yang dilayangkan oleh Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu pada Senin (9/9).

Dia menyebut, Iran diam-diam telah mengembangkan senjata atom di sebuah fasilitas di Abadeh, selatan kota Isfahan Iran.


"Di situs ini, Iran melakukan percobaan untuk mengembangkan senjata nuklir," kata Netanyahu seperti dimuat Al Jazeera.

Namun dia menambahkan, setelah intelijen Israel mengetahuinya, Iran menghancurkan situs itu.

"Mereka memusnahkannya," kata Netanyahu.

Namun dia tidak merinci lebih lanjut soal tuduhan tersebut.

Iran membantah keras tuduhan Netanyahu tersebut.

Menteri Luar Negeri Iran, Javad Zarif melalui akun Twitternya menolak klaim Netanyahu. Dia menilai bahwa Netanyahu hanya mencari dalih untuk perang.

"Pemilik nuklir yang sebenarnya menangis serigala," kata Zarif, merujuk pada gudang senjata nuklir milik Israel sendiri.

"Dia (Netanyahu) dan Tim B hanya menginginkan perang," sambungnya.

Tim B yang dimaksud merujuk pada sekelompok orang di lingkaran dalam Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan berpengaruh pada pengambilan keputusannya. Mereka memiliki nama dengan awalan "B", salah satunya adalah Benjamin Netanyahu. Istilah ini kerap digaungkan oleh Iran.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya