Berita

Kerusuhan 22 Mei/Net

Politik

Setelah Ke Presiden, JAKI Surati Kabareskrim Segera Tuntaskan Kerusuhan 21-23 Mei

SELASA, 20 AGUSTUS 2019 | 19:59 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Setelah kemarin menyurati Presiden Jokowi dan Komnas HAM, Jaringan Aktivis Kemanusiaan Internasional (JAKI) hari ini memberikan surat kepada Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim), Irjen Idham Azis.

Surat tersebut berkenaan dengan desakan penuntasan kasus kerusuhan 21, 22, dan 23 Mei 2019.

Dalam suratnya ke Kabareskrim, JAKI menekankan agar Kabareskrim dapat mendorong TGPF (Tim Gabungan Pencari Fakta) bentukan Polri bekerja profesional dan berani mengungkap pelaku utamanya.

"Kami yakin TGPF Polri mampu dan berani bertindak menegakkan kebenaran. Kami paham bahwa masalah ini tidak mudah, tapi tentu tidak terlalu sulit juga," kata Koordinator Eksekutif JAKI, Yudi Syamhudi Suyuti dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Selasa (20/8).

Baginya, rakyat dan negara harus diselamatkan dari berbagai macam bentuk tindakan kejahatan kemanusiaan, termasuk yang terjadi dalam kerusuhan pasca Pilpres tersebut. Oleh karenanya, ia memiliki keyakinan bahwa Kabareskrim mampu mendorong kesuksesan TGPF Polri.

JAKI juga mendukung upaya Kabareskrim dalam menegakkan supremasi keadilan berdasarkan prinsip-prinsip kemanusiaan dalam institusi Polri yang merupakan bagian criminal justice system dalam Pemerintahan.

Dukungan ini, kata dia, juga menyangkut kemajuan institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia di masa depan.

"Bisa saja atau bukan tidak mungkin, saat ini Pak Idham Azis menjabat Kabareskrim, besok-besok menjadi Kapolri menggantikan Pak Tito untuk membangun kemajuan dalam sistem kepolisian," tandasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya