Berita

Warga saat melakukan aksi protes di Papua/Net

Politik

Pasca Rusuh Manokwari, PKS Imbau Semua Pihak Lebih Peka Dan Sayang Papua

SELASA, 20 AGUSTUS 2019 | 06:08 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Semua pihak diharapkan untuk berlapang dada dan berkepala dingin dalam menghadapi insiden kerusuhan di Manokwari, Papua Barat pada Senin kemarin (20/8).

Demikian disampaikan Wakil Ketua Komisi II DPR RI Sekaligus politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera saat ditemui di ruang kerjanya di Gedung parlemen RI, Jakarta.

"Bukan mencari siapa yang salah. Tapi di mana letak kesalahannya. Mari kita
duduk bareng. Kita sayangi Papua sebagaimana kita menyanyangi yang lain," ujarnya.

Menurut Mardani, warga Papua hanya ingin diperlakukan adil dan dicintai, tidak muluk-muluk, oleh karena itu, Mardani mengimbau agar semua elemen bangsa lebih banyak lagi mencurahkan perhatian untuk warga di bumi cenderawasih itu.

"Papua butuh cinta dari kita semua, tidak boleh ada sikap yang emosional. Bahkan kalau perlu minta maaf, ya minta maaf," katanya.

Selain itu, Mardani juga meminta kepada seluruh pihak terkhusus aparat untuk kembali mengondisikan suasana dingin di Papua dan satu komando dengan Kapolri dalam menangani kerusuhan di Papua. Mardani meminta aparat mengedepankan langkah persuasif dalam menangangi aksi protes di Papua.

"Pak Tito Karnavian itu orang pintar. Dia kan pernah jadi Kapolda Papua. Jadi Aparat harus ikut perintah Kapolri. Jangan sepeti rumput kering yang terus dibakar. Jangan represif, pakai hati saja," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya