Berita

Timnas Indonesia U-18 ditahan imbang Myanmar di laga terakhir fase grup Piala AFF U-18/PSSI

Sepak Bola

Piala AFF U18 2019

Buruk Dalam Penyelesaian Akhir, Timnas U-18 Dipaksa Bermain Imbang Myanmar 1-1

RABU, 14 AGUSTUS 2019 | 17:25 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Timnas U-18 hanya mampu berbagi angka di laga terakhir fase grup Piala AFF U-18, Rabu (14/8). Myanmar sukses memaksa Indonesia mengakhiri laga dengan hasil imbang 1-1.

Indonesia menunjukkan kelebihan kemampuan mereka dalam menguasai bola di hadapan Myanmar. Sejak menit pertama, pertahanan Myanmar sudah dibikin kerepotan.

Myanmar hanya bisa membalas dengan sejumlah serangan balik. Namun, pola ini juga tak mampu membuat Myanmar menjadi unggul.

Meski cukup mendominasi dan menciptakan sejumlah peluang, sentuhan akhir Timnas U-18 kurang maksimal. Sejumlah peluang yang didapat pun gagal berujung gol karena penyelesaian yang tidak sempurna.

Babak kedua, Indonesia dikejutkan dengan sebuah gol cepat Myanmar. Melalui sebuah serangan yang berawal dari sisi kanan pertahanan Indonesia, Myanmar sukses menjebol gawang Adi Satryo.

Gol ini membuat permainan mulai berubah. Myanmar mulai lebih berani memainkan bola. Mereka cenderung bermain lebih sabar untuk menekan pertahanan Tim Garuda Muda.

Indonesia akhirnya mendapat peluang emas pada menit 67 melalui sebuah tendangan bebas, tepat di bibir kotak penalti Myanmar. Kapten Rizky Ridho yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

Melalui sebuah skema yang dimulai pergerakan David Maulana, Rizky Ridho pun melesatkan tendangan kaki kanan yang tak bisa ditepis kiper Myanmar.

Dalam sisa menit pertandingan, tak banyak peluang yang mampu diciptakan kedua tim. Meski tekanan yang dilakukan Timnas U-18 masih terus dilakukan hingga menit terakhir. Sayang, gol yang ditunggu tak kunjung tercipta.

Hasil imbang ini memang tak berpengaruh terhadap status kedua tim sebagai 2 wakil Grup A ke semifinal Piala AFF U-18. Indonesia tetap menjadi juara grup karena unggul selisih gol dibanding Myanmar.

Myanmar 1-1 Indonesia

(Hein Aung 50' - Ridho 68')

Susunan pemain
Myanmar U-18: Phyo Thu, Thet Hein, La Min, Moe Swe, Phyo Aung, Min Kyaw, Zin Hein, Naung Soe, Bar Kha, Khant Kyaw, Hein Aung

Indonesia U-18: Adisatryo, Salman, Dewangga, Rizky Ridho, Bagas, Brylian, Rendy, Beckham, Zakiri, Bagus, Fajar

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya