Berita

Penanganan pasien dengan virus Ebola/Net

Dunia

Bank Dunia Siapkan 300 Juta Dolar AS Untuk Lawan Ebola Di Kongo

RABU, 24 JULI 2019 | 22:57 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Kelompok Bank Dunia menyiapkan paket hibah dan kredit senilai 300 juta dolar AS untuk mendukung kampanye melawan virus ebola yang mematikan di Republik Demokratik Kongo.

Dikabarkan Reuters, dalam sebuah pernyataan yang dirilis (Rabu, 24/7), pendanaan itu akan memenuhi sekitar setengah dari kebutuhan rencana tanggap darurat ebola yang akan disetujui oleh pemerintah Kongo dan konsorsium internasional minggu depan.

Wabah ebola diketahui kembali membuat resah warga Republik Demokratik Kongo. Penularannya yang terus berkembang pesat membuat Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan bahwa wabah ebola di Kongo sebagai darurat kesehatan masyarakat yang perlu menjadi perhatian internasional awal bulan ini.

Epidemi eboa berkembang terutama di wilayah Kongo timur dan menjadi yang paling mematikan kedua dalam catatan sejarah Kongo.

Sejak Agustus tahun lalu, tercatat wabah ebola telah menewaskan lebih dari 1.600 orang dari lebih dari 2.500 kasus di Kongo. Virus Ebola sendiri merupakan virus yang sangat menular dan memiliki tingkat kematian rata-rata sekitar 50 persen.

Virus ini ditularkan ke manusia dari hewan liar dan menyebar di antara orang-orang melalui kontak dekat dengan darah, cairan tubuh, sekresi atau organ orang yang terinfeksi. Ada harapan akan pengendalian Ebola melalui vaksin baru.

Namun, upaya vaksinasi di Kongo sendiri terhambat oleh kerusuhan dan kekerasan yang terjadi di sejumlah wilayah yang terdampak parah.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya