Berita

Cak Imin/Net

Politik

Cak Imin: Kursi Ketua MPR Tergantung Koalisi, Tugas Kami Berusaha

RABU, 24 JULI 2019 | 04:35 WIB | LAPORAN:

Pembagian jatah kursi di parlemen tidak kalah seru dibanding kabinet. Sebab, kursi ketua MPR seolah menjadi daya tarik bagi partai-partai yang lolos di parlemen.

Dari kubu luar koalisi Jokowi-Maruf, PAN ingin mempertahankan kursi yang sekarang diduduki, sementara Gerindra mengeluarkan wacana menjadi yang paling pantas agar check and balance berjalan.

Sementara dari kubu Koalisi Indonesia Kerja, PKB menjadi yang paling getol mengambil jatah ini. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar secara blak-blakan menginginkan kursi yang kini diduduki Zulkifli Hasan tersebut.

Cak Imin bahkan mengakui sedang berusaha mengambil hati para ketum koalisi. Walaupun di satu sisi dia juga sadar jatah kursi tersebut tergantung oleh putusan koalisi.

“Ya kita tugasnya berusaha. Tapi tergantung betul ke pada koalisi,” tegasnya di sela Hari Lahir PKB ke-21 di Kantor DPP PKB, di Jalan Raden Saleh, Jakarta, Selasa (23/7).

Cak Imin mengaku menyerahkan sepenuhnya jatah kursi tersebut pada tingkat koalisi partai pendukung Jokowi-Maruf. Sebab bagaimanapun, kata dia, proses pemerintahan mendatang akan dijalani bersama-sama oleh koalisi.

“Biasa setiap pemilu harus grup dan bersama sama semua proses bersama-sama,” pungkasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya