Berita

Amien Rais/Net

Politik

Kader Muhammadiyah Siap Melawan Pembangkang Amien Rais Di PAN

KAMIS, 18 JULI 2019 | 12:48 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais meminta PAN tetap menjadi oposisi pada pemerintahan kedua Presiden Joko Widodo.

Namun disayangkan, ada beberapa pengurus di PAN yang mengingankan partai berlambang matahari terbit ini merapat ke kabinet Jokowi-Maruf.

"Dari pengamatan kami selaku kader Muhammadiyah, tidak sedikit pengurus DPP PAN yang melakukan pembangkangan dan melawan arahan Ayahanda Amien Rais yang menghimbau PAN untuk jadi oposisi," kata kader Muhammadiyah yang juga Koordinator Pusat Komunitas Relawan Sadar (Korsa), Amirullah Hidayat, Kamis (18/7).


Jelas Amir, para pembangkang Amien Rais berkeinginan PAN bergabung bersama Jokowi agar bisa menikmati kekuasaan.

"Orang-orang ini harus segera digusur sebab PAN bisa berdiri karena Ayahanda Amien Rais dan mereka yang melawan dan membangkang tersebut telah menikmati partai selama ini. Mayoritas mereka adalah penumpang yang naik di tengah jalan," tutur Amir.

Sikap membangkan itu juga menyakiti hati warga Muhammadiyah, sebab Amien Rais adalah tokoh yang sangat dihormati di keluarga besar Muhammadiyah.

"Apalagi warga Muhammadiyah punya hubungan erat dengan PAN. Ketika Ayahanda Amien Rais mendirikan partai ini, seluruh warga Muhammadiyah sampai pelosok desa menggagas berdirinya partai ini, sehingga dalam waktu singkat infrastruktur PAN terbentuk sampai ranting, dan saya saksi dari sejarah tersebut," ujar Amir.

Oleh karena itu, lanjut dia, para warga khususnya kader Muhammadiyah di seluruh Indonesia, siap dalam barisan terdepan untuk melawan para oknum pengurus PAN yang tidak patuh kepada arahan Amien Rais.

"Sebab bagi kami, Ayahanda Amien Rais adalah panutan," demikian Amirullah Hidayat.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya