Berita

Lewis Hamilton kini jadi penguasa sejati sirkuit Silverstone Inggris/Net

Olahraga

Formula 1 2019

Raih Rekor Di Silverstone, Hamilton: Sensasinya Seperti Pertama Juara

SENIN, 15 JULI 2019 | 11:21 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Lewis Hamilton sukses memenuhi targetnya untuk menjadi penguasa Sirkuit Silverstone, Minggu (14/7). Hamilton meraih juara ke-6 kalinya di Silverstone. Jumlah terbanyak di antara pembalap Formula 1 lainnya.

Pembalap asal Inggris itu merasakan sensasi luar biasa usai meraih titel keenamnya. Dia menyebut kalau sensasi gelar keenam ini seperti saat dia pertama kali meraih juara di Silverstone pada 2008 silam.

"Hari ini adalah salah satu hari-hari terbaik yang pernah saya miliki. Saya ingat kemenangan pertama di sini pada 2008. Saya merasa luar biasa dan bahagia," ucap Hamilton, dilansir Crash.

Hamilton pertama kali juara di Silverstone pada 2008. Setelah itu, dia absen cukup lama. Baru kemudian kembali menjadi yang tercepat pada musim 2014 hingga 2017 secara beruntun.

Setelah gagal pada musim lalu, musim ini Hamilton sukses memenuhi ambisinya. Menjadi pemegang rekor juara di negerinya sendiri.

Hamilton kini makin mendekati catatan yang pernah ditorehkan Michael Schumacher. Legenda F1 itu pernah meraih 91 kemenangan. Sementara Hamilton kini sudah meraih 80 kemenangan.

Berkat kemenangan di Silverstone, peluang pembalap 34 tahun ini meraih titel juara pada akhir musim nanti makin kuat. Saat ini Hamilton unggul 39 poin dari pesaing terdekatnya, Valtteri Bottas, yang tak lain adalah rekan satu tim Hamilton.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Puluhan Sepeda Motor Curian Diparkir di Polsek Tambora

Kamis, 25 April 2024 | 10:05

Kereta Cepat Whoosh Angkut 200 Ribu Penumpang selama Lebaran 2024

Kamis, 25 April 2024 | 09:56

9 Kandidat Bacalon Walikota Cirebon Siap Fit and Proper Test

Kamis, 25 April 2024 | 09:55

Usai Naikkan Suku Bunga, BI Optimis Rupiah akan Kembali ke Rp15.000 di Akhir Tahun

Kamis, 25 April 2024 | 09:51

Parpol Menuduh Pemilu Curang Haram Gabung Koalisi Pemerintah

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

Demokrat Welcome PKB Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

KPK akan Kembali Tangkap Bupati Mimika Eltinus Omaleng

Kamis, 25 April 2024 | 09:38

Pemerintah Kasih Gratis Konversi Motor Listrik, Begini Caranya

Kamis, 25 April 2024 | 09:37

Pembatasan Kendaraan Pribadi Belum Tentu Atasi Macet Jakarta

Kamis, 25 April 2024 | 09:28

Berantas Judi Online Harus Serius

Kamis, 25 April 2024 | 09:22

Selengkapnya