Berita

Kapolri Jenderal Tito Karnavian/RMOL

Politik

Kapolri Berharap Tunjangan Kinerja Personel Polri Full Di Pemerintahan Jokowi-Maruf

RABU, 10 JULI 2019 | 10:49 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Pada puncak peringatakan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-73, Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengharapkan tunjangan kinerja anggota Polri dalam 5 tahun ke depan dapat meningkat menjadi 100 persen.

Sebelumnya, Tito mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Presiden Joko Widodo yang telah menaikkan tunjangan kinerja bagi personel Polri dan termasuk prajurit TNI sebesar 70 persen dalam satu tahun terakhir.

"Kiranya tunjangan kinerja anggota TNI dan Polri di masa kepemimpinan 5 tahun ke depan (pemerintahan Joko Widodo-Maruf Amin), insyaAllah dapat meningkat menjadi 100 persen," kata Tito dalam sambutanya di HUT Bhayangkara di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Rabu (10/7).

Tito juga menegaskan, Polri siap untuk menjalankan instuksi Presiden dan mempedomaninya dalam pelaksanaan tugas yakni meningkatkan kualitas sumber daya manusia Polri, guna menghadapi berbagai tantangan tugas yang semakin kompleks, serta untuk mendukung terwujudnya Indonesia Emas 2045.

Dan mengedepankan strategi pemolisian proaktif dan tindakan humanis dalam mencegah dan menangani berbagai permasalahan sosial di masyarakat serta meningkatkan kualitas pelayanan publik yang modern, mudah, murah, cepat, secara konsisten dan berkelanjutan.

"Kemudian meningkatkan profesionalisme dalam penegakan hukum, guna mewujudkan penegakan hukum yang profesional, transparan dan berkeadilan juga memperkuat koordinasi dan kerjasama dengan TNI, kementrian atau lembaga pemerintah daerah serta masyarakat dalam memelihara keamanan dalam negeri," demikian Tito.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya