Berita

Rudiantara/Net

Politik

Soal Patroli whatsapp, Rudiantara: Jangan Anggap Seperti Patroli Konvensional

SELASA, 18 JUNI 2019 | 21:41 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Wacana patroli whatsapp oleh aparat kepolisian menuai polemik. Menyikapi hal tersebut, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara pun angkay bicara.

Ia menjelaskan mekanisme patroli siber polisi di grup whatsapp ini dimaksudkan untuk menekan peredaran hoaks.

Meski memakai nama patroli, namun mekanisme nantinya bukan seperti patroli dalam hal berkeliling di sejumlah grup. Patroli yang dimaksud Rudiantara akan dilakukan ketika ada pelanggaran yang dilakukan oleh anggota grup WhatsApp.

"Bukan patroli kayak patroli biasa asal dicek gitu enggak. Patroli itu bukan berarti polisi berkeliaran di grup," kata Rudiantara saat Rapat Kerja Dengan Komisi I DPR RI, Selasa (18/6).

Ia menjelaskan nantinya patroli dilakukan oleh polisi melalui Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri maupun Penyidik Pegawai Negeri Sipil Kemkominfo.

Meski mengamini akan ada patroli whatsapp, namun Rudiantara tidak merinci bagaimana kepolisian dapat mengetahui bila terjadi pelanggaran hukum di dalam grup whatsapp.

Rudi hanya mengatakan, dalam penegakan hukum ada dua jenis dasar yang dapat digunakan polisi untuk memulai proses itu. Dalam hal ini polisi dapat masuk melalui delik aduan maupun umum.

Menurutnya, bila delik-delik itu sudah muncul di ranah kepolisian, maka hal itu seharusnya tidak dibiarkan sehingga perlu ditindak.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya