Berita

Sandiaga Uno/RMOL

Politik

Prabowo Akan Turun Aksi? Sandi: Kami Fokus Langkah Konstitusional 2 Hari Ini

KAMIS, 23 MEI 2019 | 20:39 WIB | LAPORAN:

Beredar di pesan aplikasi chatting bahwa pasangan calon urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno disebutkan akan ikut serta demonstrasi Kedaulatan Rakyat menolak hasil penghitungan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2018.

Disebutkan bahwa demontrasi lanjutan itu akan digelar besok (Jumat, 24/5). Paslon 02 akan turun bergerak dari Masjid Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Dikonfirmasi tentang itu, Sandiaga enggan merespon. Dia menyatakan, dalam dua hari ini fokus mempersiapkan bukti-bukti dugaan kecurangan Pilpres 2019 yang akan dilayangkan ke Mahkamah Konstitusi (MK).

"Ini saya WhatsApp-nya udah lemot abis. Jadi mungkin sama juga tadi yang sudah saya sampaikan bahwa kita menyiapkan langkah konstitusional," kata Sandi kepada wartawan di kediaman pribadi Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (23/5).

Gugatan ke MK ini, tegas Sandiaga, sesuai pesan dari Prabowo bahwa pihaknya akan menggunakan langkah-langkah sesuai konstitusi dan perundangan yang berlaku.

Sehingga, lanjut Sandi, jika ada pendukung ingin berunjuk rasa, masih sesuai pesan Prabowo agar dilakukan dengan damai dan menghindari kekerasan.

"Kita adalah gerakan yang non violence, gerakan damai dan itu merupakan harga mati. Non negotiable bahwa keutuhan ancaman rajutan tenun kebangsaan harus kita betul-betul pertahankan," tegasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya