Berita

Foto: RMOL

Politik

Massa Aksi Bubar, Muncul Perempuan Bercadar Bawa Ransel

RABU, 22 MEI 2019 | 23:23 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Situasi mencekam sejak magrib tadi di persimpangan ruas Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat, berangsur reda, petang ini (Rabu, 22/5).

Massa aksi akhirnya bersedia membubarkan diri. Saat petugas melakukan sterilitasi di beberapa titik muncul perempuan berpakaian serba hitam dan memakai cadar dari arah gedung Pembangunan Jaya, mengarah kantor pusat Bawaslu.

Kehadiran perempuan berkacamata itu menyita perhatian petugas, terutama tas ransel yang dipegangnya.  

Polisi melalui pengeras suara dari mobil Pengurai Massa (Raisa) pun meminta perempuan 'misterius' itu duduk, tapi tak digubris. Ia hanya diam sambil berdiri persis dekat barrier atau pagar kawat berduri.

”Ibu yang memakai baju hitam, coba lepas jaketnya bu, lepas bu,” pinta suara dari mobil Raisa.

Beberapa kali imbauan tak jua dihiraukan, akhirnya aparat Brimob berjarak sekitar 100 meter menembakkan gas airmata ke arah si perempuan bercadar tersebut.

Ia sempat menunduk. Tapi kemudian balik badan dan bergerak ke arah Patung Kuda, di mana kerumuman massa berada.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya