Berita

Lieus Sungkharisma/RMOL

Politik

KASUS MAKAR

Lieus Sungkharisma: Saya Tidak Akan Kabur Ke Luar Negeri

KAMIS, 16 MEI 2019 | 15:34 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Komandan Gabungan Relawan Demokrasi Pancasila (Garda Depan), Lieus Sungkharisma mengaku sudah menerima surat panggilan kedua untuk diperiksa sebagai saksi atas tuduhan makar yang dialamatkan kepadanya.

"Hari Jumat depan saya diminta ke Bareskrim," kata Lieus dalam keterangan tertulis, Kamis (16/5).

Apakah Lieus akan memenuhi panggilan itu, dia tidak memberi jawaban. "Kita lihat saja nanti," katanya lagi.

Disinggung tentang betapa seriusnya pasal yang dituduhkan kepadanya, Lieus tersenyum kecil. "Saya tahu ini tuduhan sangat serius. Saya akan hadapi," katanya.

Dulu, kata Lieus, Jenderal TNI Sudirman pernah berkata, musuh terbesar bangsa ini adalah pengkhianat. "Karena itu jika engkau punya sepuluh butir peluru, cukup satu peluru untuk musuhmu. Sembilan lainnya untuk para pengkhianat itu," katanya.

Saat ini, tambah Lieus, situasi negara persis seperti yang dikatakan Jenderal Sudirman itu. "Negeri ini sedang dikuasai oleh para pengkhianat yang hendak menggadaikan bangsa dan negara ini kepada pihak asing dengan macam-macam alasan demi pembangunan dan investasi. Situasi ini tidak benar dan tidak bisa kita biarkan. Harus kita lawan," katanya.

Maka itu, tambah Lieus, banyak orang yang berharap kondisi itu bisa dirobah melalui pemilu yang jujur dan adil dan ancaman negara yang tergadaikan itu bisa diperbaiki. "Sayangnya, seperti yang dikatakan Pak Dirman, ternyata masih terlalu banyak pengkhianat di negeri ini," tutur Lieus.

Menurut Lieus, kalau saja pemilu berjalan jujur dan pemerintah mampu menegakkan keadilan, pembangkangan rakyat seperti saat ini tidak akan terjadi. "Pembangkangan terjadi karena rakyat melihat pemilu tidak jurdil dan pemerintah tidak mau bersikap adil," katanya.

Karena itu, tambah Lieus lagi, ketika Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto dalam pidatonya menyebut akan timbul dan tenggelam bersama rakyat, dia langsung teringat pada sosok Jenderal Sudirman. "Pernyataan pak Prabowo itu persis dengan apa yang dikatakan Jenderal Sudirman pada tanggal 17 Februari 1946 di Jogyakarta," kata Lieus.

Pernyataan Prabowo itu spiritnya Jenderal Sudirman. "Kita jadi semakin semangat untuk memperjuangkan kedaulatan bangsa dan negara ini. Karena itu pula saya tidak akan lari ke luar negeri karena tuduhan makar ini," tegasnya.

"Jadi, seperti permintaan Pak Sandiaga Uno kemarin, demi kedaulatan bangsa dan negara Indonesia yang saya cintai ini, saya akan terus berjuang sampai titik darah penghabisan," tegas Lieus menambahkan.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya