Berita

Foto:Net

Nusantara

Lewat #JanganTakutBerzakat, Korban Lakalantas Akan Dibantu Dan Dapat Pembekalan Keterampilan

SABTU, 11 MEI 2019 | 10:40 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Momentum Ramadan sangat dimanfaatkan setiap insan manusia untuk berlomba-lomba untuk mendapatkan pahala. Seperti halnya yang dilakukan oleh Grup Bank Danamon, Adira Finance dan Adira Insurance yang menyalurkan zakat perusahaan kepada Dompet Dhuafa untuk para penerima manfaat dalam program pemberdayaan korban kecelakaan lalu lintas yang bertempat di Aston Hotel, Jakarta, Jumat (10/5).

"Syukur bagi kami kembali mendapatkan amanah untuk mengelola donasi dari Adira Insurance. Semangat luar biasa untuk jangan takut berzakat Adira Indusrance, turut membangun kesadaran berzakat perusahaan di Indonesia. Bahkan, dalam pengelolaan donasi zakat perusahaan tersebut ada sinergi untuk menghadirkan program apik dan mulia, yaitu memberdayakan para korban kecelakaan lalu lintas dengan pembekalan keterampilan untuk mandiri. Ini adalah berkah bagi kami dan juga berkah Adira Insurance, serta penerima manfaat program nantinya," tutur Direktur Mobilisasi ZIS Dompet Dhuafa Filantropi, Yuli Pujihardi.

Memanfaatkan  momen #jangantakutberbagi  dalam acara berbuka puasa dengan nuansa kekeluargaan, Grup Danamon turut memaknai Ramadhan dengan berbagi melalui program Adira Insurance yaitu "I Wanna Get Home Safely!, Dompet Dhuafa menerima  dana zakat perusahaan sebesar Rp. 1,1 Milyar yang disalurkan. Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri merilis data kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada tahun 2018 mengalami kenaikan  dalam 4 tahun terakhir. pada 2014 mencapai 88.897 kejadian, selanjutnya 2015 naik menjadi 96.073, naik lagi di tahun selanjutnya menjadi 106.591 kejadian, dan turun ke 104.327 selama 2017. Dan pada tahun 2018 naik lagi jumlah 107.968 kejadian.


Mengingat korban kecelakaan lalu lintas data juga tidak sedikit angkanya dan tidak sedikit pula yang mengalami kecacatan fisik. Sehingga, setelah mengalami musibah, banyak korban yang tidak kembali mendapati kehidupan yang normal. Maka, dengan sinergi #jangantakutberzakat Dompet Dhuafa dan Adira Insurance, dapat kembali membangun semangat berdaya para korban lakalantas, melalui bantuan dan pembekalan pelatihan keterampilan.

"Memaknai momen Ramadan dan sebagai bentuk tanggung jawab sosial, serta kewajiban berzakat, di kesempatan kali ini, Adira Insurance turut menyalurkan donasi zakat perusahaan melalui Dompet Dhuafa. Dari donasi tersebut, kami dan Dompet Dhuafa akan berkolaborasi untuk mengelolanya menjadi program pemberdayaan bagi korban lalu lintas kategori khusus. Mereka akan mendapatkan pelatihan kembali beraktivitas dan memiliki keterampilan untuk mandiri," ungkap Chief Sales and Distributor Officer Adira Insurance, Auralusia Rimadiana di sela penyerahan donasi.

Dompet Dhuafa adalah lembaga Filantropi Islam yang berkhidmat dalam pemberdayaan kaum Dhuafa dengan pendekatan budaya melalui kegiatan filantropis (welasasih) dan wirausaha sosial. Selama 25 tahun lebih, Dompet Dhuafa telah memberikan kontribusi layanan bagi perkembangan umat dalam bidang sosial, kesehatan, ekonomi, dan kebencanaanserta CSR.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

SETARA Institute: Libatkan TNI Berantas Terorisme, Supremasi Sipil Terancam

Senin, 19 Januari 2026 | 16:15

KPK Amankan Uang Ratusan Juta saat OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:11

Kemenkum Harus Aktif Awasi Transisi KUHP

Senin, 19 Januari 2026 | 16:07

KPK Benarkan Tangkap Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:01

Noel Cs Didakwa Terima Rp6,52 Miliar Hasil Pemerasan Sertifikasi K3

Senin, 19 Januari 2026 | 15:54

Ada Peluang Revisi UU Pemilu Pakai Metode Omnibus

Senin, 19 Januari 2026 | 15:46

Jangan Batasi Ruang Belajar dan Kerja Diaspora

Senin, 19 Januari 2026 | 15:40

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Penundaan Revisi UU Pilkada Bisa Picu Persoalan Baru

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Pembahasan Revisi UU Pemilu Dibagi Dua Tahapan

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Selengkapnya