Berita

Djoko Santoso/RMOL

Politik

Didampingi Hanafi Rais, Ketua BPN Laporkan 'Titipan Relawan' Ke Bawaslu

JUMAT, 10 MEI 2019 | 11:49 WIB | LAPORAN:

Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno kembali melaporkan dugaan pelanggaran Pemilu 2019 ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, Ketua BPN Prabowo-Sandi, Djoko Santoso datang bersama Sekretaris BPN Hanafi Rais, Direktur Advokasi dan Hukum BPN Prabowo-Sandi, Sufmi Dasco Ahmad.

Kepada wartawan, Djoko mengatakan bahwa kedatangannya ke Bawaslu untuk menyampaikan titipan dari relawan dan masyarakat pendukung Prabowo-Sandi di daerah-daerah.

"Kita ngumpulin ada laporan-laporan dari daerah ya kita teruskan lah. Itu aja," katanya kepada wartawan di lokasi, Jumat (10/5).

Mantan Panglima TNI ini enggan menjelaskan apa saja dugaan pelanggaran yang dilaporkan mereka. Yang pasti, kata dia, laporan kali ini berbeda sebelumnya, yang dilayangkan para pendukung 02.

"Berbeda lagi ya. Banyak itu, ya kita pelan-pelanlah ya," pungkasnya.

Kedatangan Djoko Santoso dan rombongan tanpa ada pengerahan massa.

Selain BPN, nanti siang, usai salat Jumat rencananya ada tiga kelompok massa yang akan mendatangi Bawaslu yaitu Aliansi Aksi Lawan Pemilu Curang, para ulama bersama Umat Islam, Gabungan Elemen Rakyat untuk Keadilan dan Kebenaran (Gerak) bersama Kivlan Zen.

Mereka juga akan menyampaikan laporan dugaan kecurangan pemilu 2019.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya