Berita

Lionel Messi, Barcelona/Net

Publika

Jelang Leg Kedua Liga Champions, Siapa Lolos Ke Semifinal

SELASA, 16 APRIL 2019 | 01:04 WIB

RABU dinihari nanti dan juga Kamis dinihari esok, leg kedua Liga Champions Eropa akan berlangsung. Siapakah yang akan lolos ke semifinal?

Di pertandingan Rabu dinihari akan ada dua pertandingan secara bersamaan yaitu Juventus vs Ajax Amsterdam (agregat 1-1), dan Barcelona vs Manchester United (agregat 1-0).

Juventus akan menghadapi tim muda dari Belanda Ajax Amsterdam. Juventus sukses menahan imbang 1-1 kala bertandang ke Amsterdam Arena, kandang Ajax. Tentunya dengan leg kedua bermain di kandang sendiri akan menjadi keuntungan untuk Juventus. Hasil seri 0-0 atau menang dengan selisih satu gol saja sudah cukup untuk meloloskan Juventus ke semifinal. Tapi tim muda Ajax Amsterdam patut diwaspadai dan tidak mudah untuk ditaklukkan. Di babak 16 besar Ajax sukses memaksa Real Madrid menyerah 1-4 di Santiago Barnabeu, kandang Real Madrid, sehingga agregat menjadi 3-5 untuk Ajax Amsterdam karena di pertandingan leg satu Real Madrid menang 2-1 di Amsterdam Arena.

Oleh karena itu patutlah Juventus untuk mewaspadai Ajax Amsterdam. Perkiraan saya untuk hasil leg dua Juventus menang dengan selisih satu gol dan lolos ke semifinal.

Barcelona berhasil menang 1-0 di Old Trafford, kandang MU pada leg satu. Pertandingan leg dua di Camp Nou tentunya menguntungkan Barcelona yang sudah unggul agregat 1-0. Hasil imbang saja cukup untuk meloloskan Barcelona ke semifinal.

Akan tetapi MU bukanlah tim kelas dua dan sangat disegani di kancah Eropa. Apalagi masih kita ingat di babak 16 besar melawan jawara Liga Prancis Paris Saint Germain (PSG). Kala itu MU dipaksa menyerah 0-2 pada leg satu di kandang mereka sendiri. Tetapi pada leg dua MU berhasil membalikkan keadaan dan memaksa PSG menyerah 1-3 di Parc de Princes, kandang mereka sendiri. MU lolos ke perempat final dengan keunggulan gol tandang (tiga gol).

Perkiraan saya untuk hasil leg dua, Barcelona menang dengan selisih satu gol dan lolos ke semifinal.

Sementara itu pada Kamis dinihari juga akan ada dua pertandingan secara bersamaan yaitu Manchester City vs Tottenham (agregat 0-1), dan Porto vs Liverpool (agregat 0-2).

Di leg satu Tottenham Hotspur sukses mengungguli Manchester City dengan skor tipis 1-0 di White Hart Lane, kandang Tottenham. Manchester City membutuhkan kemenangan setidaknya dengan selisih dua gol untuk bisa lolos ke semifinal.

Tentunya Tottenham akan memberikan perlawanan yang sengit, mengingat Tottenham hanya membutuhkan hasil imbang di leg dua nanti.

Perkiraan saya untuk hasil leg dua, Manchester City menang dengan selisih dua gol dan lolos ke semifinal.

Liverpool di leg satu bermain di Anfield, kandang mereka sendiri berhasil membekuk wakil Portugal FC Porto dengan skor 2-0. Hasil ini membuat Liverpool percaya diri untuk bertandang ke kandang Porto di leg dua. Apalagi dengan kembali tajamnya Mohamed Salah dan juga Sadio Mane yang sedang on fire membuat Liverpool akan sulit dibendung Porto.

Perkiraan saya untuk hasil leg dua, imbang atau Porto menang dengan selisih satu gol sehingga Liverpool yang lolos ke semifinal.

Itulah perkiraan hasil leg dua pada Perempat Final Liga Champions Eropa. Tentunya seperti kata pepatah bola itu bundar, artinya apapun bisa terjadi di pertandingan sepak bola. Perkiraan saya bisa saja salah. Untuk itu mari kita saksikan leg kedua Liga Champions Eropa.

Kiki Manti
(pemerhati sepak bola)


Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya