Berita

Politik

Rizal Ramli Serius Tanya, Apa Itu Mobile Legend, Dan Apa Pentingnya Bagi Indonesia

MINGGU, 14 APRIL 2019 | 14:49 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Capres Joko Widodo yang sudah 4,5 tahun berkuasa di negeri ini dalam debat tadi malam (Sabtu, 13/4) sempat melemparkan sebuah pertanyaan kepada capres Prabowo Subianto mengenai e-sport Mobile Legend.

“Pertanyaan kami singkat. Apa yang akan Bapak Prabowo lakukan dalam rangka pengembangan ekonomi digital. Dalam hal ini pengembangan e-sport mobile legend," tanya Jokowi.

Atas pertanyaan itu, Prabowo memilih mempersilakan cawapres Sandiaga Uno untuk menjawab pertanyaan itu.


“Do you wanna test your vice president? OK,” ujar Sandi memulai disambut tepuk tangan pendukung.

Seperti Prabowo, Sandiaga Uno juga tidak mau terjebak pada hal-hal sepele yang sering dijadikan senjata oleh Jokowi.

Di luar dugaan, Sandiaga Uno mengembangkan persoalan yang diajukan Jokowi itu menjadi sebuah tema yang sangat menarik dan mengaitkannya dengan jiwa kewirausahaan di kalangan generasi muda yang disebutnya generasi POP, singkatan dari positive, optimist dan productive.

“Strategi kami sangat jelas, kembali kepada entrepreneurship,” jawab Sandi.

Jangan sampai Indonesia dengan pasar yang sangat besar ini hanya fokus untuk diserbu oleh produk-produk impor, termasuk produk-produk e-sport,” urai Sandi lagi.

Selama Sandi memberikan penjelasan, Prabowo terlihat ikut menyimak.

Adapun tatapan mata Jokowi tampak kerap mengawang, dan Maruf Amin yang berdiri di sampingnya sibuk membaca-baca catatan.

Ini salah satu babak menarik dalam debat tadi malam di Hotel Sultan, Jakarta itu.

Sandi menegaskan, pemerintahan Prabowo-Sandi akan memfasilitas e-sport agar Indonesia juga bisa memiliki juara-juara di tingkat dunia. Namun dia menambahkan, tidak ingin gara-gara e-sport seperti Mobile Legend yang ditanyakan Jokowi itu generasi muda Indonesia kehilangan akhlak.

Jawaban Sandi sungguh di luar yang dibayangkan banyak orang, termasuk Jokowi yang mengajukan pertanyaan.

Tetapi ternyata urusan Mobile Legend ini belum selesai. Ia masih menjadi hal yang diperbincangkan banyak politisi dan pemerhati politik serta anggota masyarakat lainnya di ruang publik.

Ekonom senior DR. Rizal Ramli yang ikut memperkuat tim pakar pasangan 02, kelihatannya juga termasuk pihak yang tidak mengerti mengapa soal Mobile Legend itu bisa menjadi materi yang ditanyakan Jokowi.

“Numpang tanya, serius. Aku ora ngerti. Mobil legend itu apa ya? Dan apa pentingnya buat rakyat Indonesia?” twit Rizal Ramli disertai emotikon tertawa.

Seorang follower menyampaikan jawaban yang tidak kalah jenaka.

“Mobile Legend artinya mobil legenda Pak. Itu loh, mobil Esemka yang tidak pernah ada wujudnya,” twit @PakdeTunto.

Rizal menjawab dengan balik bertanya, masih dengan emotikon senyum, “Opo iyo?”

@zachary_ahmad juga menyampaikan jawaban yang kurang lebih sama.

“Mobile Legend itu mobil yang gak jadi-jadi Prof,” tulisnya.

Pemilik akun @mus_tanjung mengirimkan screen capture berita tentang tindakan kriminal anak-anak yang keranjingan Mobile Legend.

@afwanbinadnan menuliskan jawaban yang agak serius.

“Sejatinya Pak Jokowi tidak perlu membahas masalah Mobile Legend, tapi yang penting beliau bahas adalah Mobil Esemka. Mengadopsi Mobile Legend sama saja menciptakan generasi buruk bagi negeri ini. Sebab, anak-anak hanya sibuk mempersiapkan diri untuk bermain bukan untuk belajar,” tulisnya.  

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya