Berita

Farhat Abbas/Net

Politik

Farhat Pede Libas 2 Menteri Di Jabar VI

RABU, 10 APRIL 2019 | 16:46 WIB | LAPORAN:

Farhat Abbas yakin akan lolos ke gedung parlemen Senayan.
 
Caleg DPR nomor 2 dari PKB ini maju di Jawa Barat VI, yang meliputi Kota Bekasi dan Kota Depok.

Berdasarkan survei Indikator Politik Indonesia, Farhat paling dikenal oleh warga Kota Bekasi dan Kota Depok, dibanding caleg DPR lainnya.

Di dapil ini setidaknya ada dua orang menteri dari Kabinet Kerja, dua orang artis dan para petahana anggota DPR yang maju lagi di dapil yang sama.
 
Dalam survei itu, Farhat dikenal warga mencapai 73,4 persen. Sedangkan rekan separtainya, yang juga caleg nomor satu, Hanif Dhakiri hanya 31 persen. 

“Alhamdulilah, masyarakat Bekasi dan Depok, banyak yang kenal saya dibandingkan caleg yang lain. InsyaAllah dengan modal ini, saya bisa menang di Jabar VI,” kata Pengacara kondang yang kerap menangani kasus selebritis ini.

Meski ada dua calon dari PKB, ia optimistis bisa mengungguli rekan separtainya, yaitu Hanif Dakhiri yang juga menjabat Menteri Ketenagakerjaan.

"Kita tetap berjuang bersama masyarakat dan mengawal Pileg yang jurdil," ujarnya.

Mantan suami Nia Daniati itu juga meyakini PKB akan lolos ke parlemen di Pemilu serentak ini.

"Melihat kemajuan PKB ini, dan dikenalnya saya di Jabar VI, mudah-mudahan bisa lolos ke senayan," kata dia.

Untuk program kerja sendiri, Farhat mengaku ingin memperjuangan kesejahteraan upah para guru swasta dan honerer yang selama ini masih rendah. Termasuk memperkuat perlindungan hukum TKI sampai tingkat kejaksaan hingga kepolisian.

"Saya akan mengusulkan kepada pemerintah untuk membentuk derektorat jenderal khusus menangani standar upah guru swasta. Dan juga meminta kejaksaan dan kepolisian untuk terlibat melindungi TKI," paparnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya