Berita

Foto:Net

Politik

LDNU: Istighotsah Kekuatan Nahdliyin Dalam Menjaga NKRI

SABTU, 23 MARET 2019 | 21:49 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Warga Nahdliyin mengikuti istighotsah dalam rangka harlah ke-96 Nahdlatul Ulama di halaman gedung Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Jalan Kramat Raya No. 164 Jakarta Pusat, Sabtu (23/3).

Istighotsah dan tahlil dipimpin Wakil Katib Syuriyah PBNU KH. Mujib Qulyubi. Para pejabat teras PBNU juga tampak khusyuk duduk di panggung utama.

Mereka antara lain Wakil Ketua Umum PBNU Prof. HM. Maksum Machfoedz, Sekjen PBNU H. Helmy Faishal Zaini. Lalu, KH. Misbahul Munir dan H. Bukhori Muslim dari Lembaga Dakwah NU serta para ulama dan habaib dari Jakarta dan sekitar.


Acara yang diinisasi PP LDNU ini juga dihadiri kaum Nahdliyin dari luar kota Jakarta seperti Pekalongan Jawa Tengah, dan Probolinggo, Jawa Timur.
 
Dalam sambutannya, Sekjen PBNU Helmy Faishal Zaini mengatakan, jauh sebelum NU berdiri Hadratusy Syekh Hasyim Asyari sudah mengumpulkan para pelaku ekonomi yang ketika itu disebut Nahdlatut Tujjar. Selain itu, Mbah Hasyim juga memperkenalkan bahwa cinta Tanah Air merupakan bagian dari perintah agama.

"Nah, hari ini dalam hitungan hijriyah, jamiyyah NU memasuki usia 96. Empat tahun lagi, kita songsong 1 Abad NU," ujar Helmy.

Sementara Ketua PP LDNU KH. Agus Salim dalam sambutannya mengatakan, sekarang ini kita tercemari oleh banyaknya isu-isu yang menerpa masyakarat seperti informasi palsu hingga fitnah. Banyak manusia yang mulai tidak beretika dan berakhlak mulia, bahkan ada yang berani memfitnah ulama.

Kiai Agus Salim juga mengajak warga Nahdliyin ikut mensukseskan Pemilu serentak 2019 pada 17 April nanti.

"Mudah-mudahan kita bisa melaksanakan Pemilu dengan baik. Istighotsah, tahlil, dan salawat Asyghil ini merupakan kekuatan NU dalam menjaga NKRI. Mudah-mudahan rahmat Allah turun pada hari ini untuk kita semua yang hadir di sini," ujarnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Update: Korban Jiwa Longsor Bandung Barat 16 Orang

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:52

Dede Sulaeman Wafat, Rencana MSBI Datangi Kantor FIFA di Zurich Dijadwal Ulang

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:35

Kapolri Naikkan Pangkat Dua Anggota Polisi yang Tewas Tertabrak Truk TNI

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:33

Kabar Duka Mantan Striker Timnas Dede Sulaeman Wafat di Lapang Bola

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:58

Saut Minta KPK Selidiki Sengkarut Coretax

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:50

PT ARA Bantah Gunakan Dokumen Palsu

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:26

Debut Apik Raymond-Joaquin

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:46

Tim Hukum Nadiem Makarim Tak Siap Hadapi JPU

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:32

Wapres Gibran Minta Maaf ke Korban Longsor Bandung Barat

Minggu, 25 Januari 2026 | 19:18

Korupsi Sektor Pajak Terjadi karena Penyelewengan Kekuasaan

Minggu, 25 Januari 2026 | 18:59

Selengkapnya