Berita

Bono Park/Net

INOVASI DESA

Mimpi Bangun Wisata Agrowisata Dari Dana Desa

MINGGU, 17 MARET 2019 | 23:59 WIB

. Warga Desa Bono memiliki program besar pengembangan Bono Park. Dengan dukungan Dana Desa, taman bunga itu akan dijadikan agrowisata di Kabupaten Klaten.

Sekretaris Desa Bono, Tulung, Kabupaten Klaten, Jiono menjelaskan, awalnya Bono Park itu dibangun dengan Dana Desa.

Jiono menceritakan, berdasarkan musyawarah warga desa, disepakati bahwa Bono Park harus menjadi destinasi wisata agrowisata di Kabupaten Klaten. Untuk mewujudkan impian itu, tahun ini musyawarah Desa Bono akan membuat proposal perencanaan dan site plan kepada pemerintah daerah Kabupaten Klaten.

"Tahun 2019 ini kami fokus membuat site plan dan proposal untuk membangun agrowisata. Sedangkan pembangunan agrowisata itu akan dimulai tahun 2020," jelas Jiono.

Nantinya, mereka juga akan menggunakan sebagian besar Dana Desa untuk mengembangkan Bono Park. Hal itu sesuai dengan program Presiden Joko Widodo bahwa tahun 2019, penggunaan Dana Desa harus difokuskan untuk pemberdayaan masyarakat desa.

Bahkan untuk membuat site plan, Jiono menjelaskan sudah bekerjasama dengan konsultan dan Universitas Gajah Mada Yogyakarta untuk membantu melakukan perencanaan pembangunan agrowisata Bono Park. "Dana Desa tahun 2019 akan kami gunakan untuk mulai mengembangkan Bono Park. Target kami wisata agrowisata Bono Park sudah dibangun," jelasnya.

Jiono mengungkapkan, Bono Park tidak hanya wisata taman bunga, tapi jiga menjadi tempat edukasi untuk pertanian. Karena nantinya, Bono Park alan ditanami tanaman hidroponik dan berbagai macam tanaman pertanian.

Sementara, dukungan anggaran untuk membangun agrowisata tidak sedikit, Jiono mengungkapkan, dalam site plan dan proposal, disebutkan paling tidak butuh anggaran Rp 1 miliar.

"Anggaran yang kami butuhkan dari Dana Desa tentunya bertahan. Totalnya sekitar Rp 1 miliar. Tahap pertama mungkin sekitar Rp 500 juta," ungkapnya. Inovasi Desa

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya