Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Tangkal Hoax, PPP Rangkul Guru Madrasah

KAMIS, 14 FEBRUARI 2019 | 16:24 WIB | LAPORAN:

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar pertemuan dengan hafizh-hafizhah dan guru madrasah se-DKI Jakarta.

Dalam pertemuan itu dibahas soal penyebaran informasi bohong atau hoax yang semakin massif jelang pelaksanaan Pemilu 2019.

Pimpinan Presidium Forum Silaturahmi Hafizh-Hafizhah Indonesia (FSHI) Muhammad Ainul Yakin, sebanyak 200 hafizh-hafizhah serta guru madrasah seluruh DKI hadir dalam acara bertema 'Perkokoh Ukhuwah, Pemilu Damai Tanpa Hoax.'

"Pertemuan ini penting dilakukan karena kondisi dan situasi di masyarakat, khususnya di Jakarta cukup memprihatinkan jelang Pemilu 2019," katanya kepada wartawan, Kamis (14/2).

Ainul Yakin yang juga ketua Departemen Bidang Pemerintahan DPP PPP mengatakan, semakin dekat dengan pelaksanaan pemilu, penyebaran hoax dan sandiwara yang direkayasa semakin massif. Untuk itu, pihaknya berkewajiban mendampingi masyarakat agar tidak terpengaruh kabar-kabar hoax.

Namun, dia tidak memungkiri bahwa acara-acara seperti itu menjadi salah satu cara PPP agar tetap dekat dan dipercaya oleh umat.

"Kami melakukan pendekatan persuasif dan preventif di tengah gencarnya hoax yang beredar di masyarakat," kata Ainul Yakin.

"Kami mengingatkan kembali kepada umat muslim di Jakarta bahwa PPP adalah rumah besar mereka. Kami yakin umat akan kembali ke rumahnya," tambahnya. [wah]

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya