Berita

Susilo Bambang Yudhoyono dan Ani Yudhoyono/Repro

Politik

AHY Dan Ibas Akan Bergantian Jaga Ibu Ani, Tugas Kampanye Jalan Terus

KAMIS, 14 FEBRUARI 2019 | 08:16 WIB | LAPORAN: SUKARDJITO

Mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono mengidap penyakit kanker darah. Sehingga harus mendapatkan perawatan intensif di National University Hospital Singapura.

Suami, anak, menantu hingga cucu pun terus mendampingi Ibu Ani.

"Sudah kami putuskan bahwa prioritas utama adalah mendampingi demi kesembuhan Ibu Ani," kata anak sulung Ibu Ani, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mewakili keluarga, melalui rekaman suara, Rabu (13/2).


Kendati demikian, lanjut AHY, sedapat mungkin dirinya menyiapkan waktu untuk menjalankan tugas-tugas kepartaian.

"Tentunya saya sebagai Komandan Kogasma tentu juga memiliki tanggung jawab untuk bisa menyukseskan pemilihan legislatif Partai Demokrat," ucap AHY.

Sebab mengingat pesan Ibu Ani agar dirinya tidak melupakan tugas partai sebagai komandan Kogasma.

"Walaupun dengan berat hati justru Ibu Ani-lah yang mengingatkan saya untuk terus menjalankan tugas-tugas tersebut menyapa masyarakat di berbagai daerah walaupun dengan berat hati kami sampaikan cukup banyak acara atau kegiatan-kegiatan yang harus kami batalkan atau kami tunda karena memang kondisi Ibu Ani yang cukup serius ini," tututr AHY.

Untuk itulah ia dan adiknya, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas akan membagi waktu dengan baik menjaga Ibu Ani dan berkampanye untuk Partai Demokrat.

"Sedangkan Pak SBY sendiri akan secara penuh mendampingi Ibu Ani di RS atau selama di Singapura ini karena bagi beliau tentunya kesehatan Ibu Ani menjadi yang pertama dan utama," demikian AHY.[wid]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya