Berita

Foto: Net

Politik

Di HUT Ke-20 FSPMI, Rizal Ramli: Cara Penyelesaian BPJS Cuma Tensoplast

KAMIS, 07 FEBRUARI 2019 | 13:11 WIB | LAPORAN:

Mantan Manteri Koordinator Bidang Perekonomian, Rizal Ramli mengingatkan kembali perjuangan bersama buruh untuk meloloskan UU Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan pada beberapa tahun lalu.

Pada waktu itu pemerintah Indonesia dinilainya ragu-ragu dalam memfasilitasi jaminan kesehatan bagi rakyat.

"2012 kita sama-sama memperjuangankan UU BPJS, ratusan ribu kawan-kawan buruh ke Istana DPR, ingat nggak?" tanya Rizal dalam sambutannya pada puncak acara HUT ke-20 Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI)-KSPI  di Aula Sports Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Rabu kemarin (6/2).

"Ingat," sorak para buruh yang hadir.

Rizal membandingkan negara-negara lain yang lebih dahulu menerapkan UU sejenis BPJS, seperti di Semenanjung Skandinavia dengan Sosial Security System tahun 1860. Negara-negara bagian di Eropa ini jauh lebih miskin dari Indonesia.

Atau yang direalisasikan Amerika tahun 1930 di saat kondisi negaranya sedang kesusahan.

Menurut Rizal, bila tidak didesak organisasi buruh maka UU BPJS belum tentu dapat terwujud. Namun Rizal menyayangkan BPJS Kesehatan sampai hari ini justru dikelola dengan amatiran.

"Ada banyak masalah BPJS dokter tidak dibayar, dan lain sebagainya tapi cara penyelesaiannya cuma tensoplast (diplester), ada masalah di sini pasang tensoplast," ucapnya.

Padahal, lanjut Rizal, BPJS Kesehatan itulah pelaksanaan dari UUD 1945.

"Saudara-saudara nanti 2019 kita akan perbaiki BPJS sehingga buruh, rakyat biasa bisa mendapat fasilitas kesehatan," pungkas ekonom kawakan ini.[wid]


Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya