Berita

Prabowo Subianto dan KH Maimoen Zoebair/Repro

Politik

Viral, Prabowo Tidak Minta Dukungan, Mbah Moen Malah Tepuk Tangan

SENIN, 04 FEBRUARI 2019 | 10:35 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Giliran video yang memperlihatkan dialog Prabowo Subianto dengan santri Pondok Pesantresn Al Anwar di Sarang, Rembang, Jawa Tengah beredar.

Peredaran video ini sebetulnya tak lama setelah video insiden intervensi terhadap doa yang dipanjatkan KH Maimoen Zoebair oleh M. Romahumuziy hari Jumat lalu (2/2) viral dan bikin heboh.

Dalam video insiden intervensi doa itu, Romahurmuziy yang biasa disapa Romi meminta Mbah Moen mengulang doa yang dipanjatkan, karena dianggap keliru. Bukannya mendoakan Joko Widodo yang duduk di sampingnya, Mbah Moen malah mendoakan Prabowo.


Adapun video yang beredar belakang adalah dari kegiatan silaturahmi Prabowo ke Sarang pada akhir September 2018 lalu.

Dalam video itu, Mbah Moen memberikan restu kepada Prabowo.

Adapun Prabowo yang duduk di sebelahnya menangkupkan kedua tangannya berkali-kali tanda terima kasih dan penghormatan yang tinggi.

Ketika mendapat kesempatan untuk berbicara, Prabowo mengatakan, dirinya tidak meminta dukungan.

“Saya tidak minta dukungan. Tapi kalau di dalam hati saya berharap dukungan, itu lain,” ujar Prabowo.

Mbah Moen yang menyimak baik-baik pernyataan Prabowo tersenyum lebar, lalu bertepuk tangan. Begitu juga santri yang mendengarkan.

Dari mimik wajahnya, Prabowo pun kelihatannya tak menyangka Mbah Moen menyambut pernyataanya dengan gembira.

“Saya memandang pesantren, saya memandang kiai dan ulama sudah di atas. Saya hanya minya izin. Saya diterima saja, sudah berterima kasih,” kata Prabowo lagi.

Mbah Moen pun tepuk tangan lagi. Terlihat jelas tidak ada intervensi. [dem]

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Miliki Segudang Prestasi, Banu Laksmana Kini Jabat Kajari Cimahi

Jumat, 26 Desember 2025 | 05:22

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

UPDATE

Lima Penyidik Dipromosikan Jadi Kapolres, Ini Kata KPK

Senin, 05 Januari 2026 | 12:14

RI Hadapi Tantangan Ekonomi, Energi, dan Ekologis

Senin, 05 Januari 2026 | 12:07

Pendiri Synergy Policies: AS Langgar Kedaulatan Venezuela Tanpa Dasar Hukum

Senin, 05 Januari 2026 | 12:04

Pandji Pragiwaksono Pecah

Senin, 05 Januari 2026 | 12:00

Tokoh Publik Ikut Hadiri Sidang Nadiem Makarim

Senin, 05 Januari 2026 | 11:58

Tak Berani Sebut AS, Dino Patti Djalal Kritik Sikap Kemlu dan Sugiono soal Venezuela

Senin, 05 Januari 2026 | 11:56

Asosiasi Ojol Tuntut Penerbitan Perpres Skema Tarif 90 Persen untuk Pengemudi

Senin, 05 Januari 2026 | 11:48

Hakim Soroti Peralihan KUHAP Baru di Sidang Nadiem Makarim

Senin, 05 Januari 2026 | 11:44

Akhir Petrodolar

Senin, 05 Januari 2026 | 11:32

Kuba Siap Berjuang untuk Venezuela, Menolak Tunduk Pada AS

Senin, 05 Januari 2026 | 11:28

Selengkapnya