Berita

Foto: Twitter @fadlizon

Politik

Ternyata Hampir Semua Tukang Pangkas Garut Dukung Prabowo, Bukan Jokowi

JUMAT, 25 JANUARI 2019 | 14:27 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menyampaikan fakta baru bahwa ternyata hampir semua tukang pangkas rambut Garut mendukung pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 02 Prabowo-Sandi.

Demikian disampaikan Wakil Ketua DPR itu saat bertemu dengan pengurus dan anggota Persatuan Pangkas Rambut Garut (PPRG) di Situ Bagendit atau Telaga Bagendit, Desa Bagendit, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Jumat (25/1).

"Potong rambut sambil pencitraan di titik yang persis sama ketika Pak @jokowi beberapa hari lalu di Situ Bagendit, Garut. Ternyata kebanyakan (hampir semua) para pemangkas rambut Garut pendukung Pak @prabowo," kata Fadli Zon di akun Twitter @fadlizon, Jumat (25/1).


Di Situ Bagendit, Fadli Zon bersama musisi papan atas Ahmad Dhani dan pencipta sekaligus vokalis lagu #2019GantiPresiden Sang Alang mencukur rambut persis dengan spot pangkas Presiden Joko Widodo beberapa hari lalu.

Pertemuan yang penuh dengan keakraban itu juga dihadiri Ketua Umum PPRG, Rudi.

Kamis kemarin, Fadli Zon bersama rombongan menghadiri acara deklarasi dukungan kepada Prabowo-Sandi di Alun-alun Limbangan Kabupaten Garut.

Koordinator Jurubicara BPN Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak sebelumnya menyindir Jokowi yang membawa tukang rambut dari Jakarta ke Garut saat memotong rambut di Situ Bagendit.

"Cukur rambut di Garut, bawa tukang cukur dari Jakarta. Bangun Pabrik di Sulawesi, bawa buruhnya dari luar negeri," tulis Dahnil di Twitter, Senin (21/1) lalu. [rus]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya