Berita

Tulus Abadi/RMOL

Politik

YLKI: Maskapai Penerbangan Gagal Pahami Psikologi Konsumen

RABU, 16 JANUARI 2019 | 04:32 WIB | LAPORAN:

Kenaikan tarif penerbangan yang terjadi selama libur Natal dan Tahun Baru 2019 membuat masyarakat terkejut. Apalagi, hal itu dibarengi dengan pengenaan tarif bagasi bagi penumpang.

Ketua Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi bahkan menyebut pihak maskapai penerbangan gagal memahami psikologi para penumpang Indonesia.

"Memang saya kira dengan segala plus minusnya masyarakat shock. Di sisi lain juga maskapai, menurut saya tanda kutip gagal memahami psikologi konsumen," ujarnya di Kebon Sirih, Jakpus, Selasa (15/1).

Dia menjelaskan bahwa penentuan harga tarif penerbangan tidak sekadar memperhatikan sisi melanggar atau tidak melanggar aturan. Ada beberapa hal lain yang perlu diperhatikan, salah satunya psikologi penumpang.

“Mengapa konsumen shock? Masyarakat sudah terbiasa dengan tarif pesawat yang tanda kutip murah, atau terjangkau atau diberikan diskon. Sehingga ketika diskon dicabut, ya pasti ibarat orang yang kena luka diplester, akan sakit kalau ditarik," tuturnya.

Dia kemudian mengambil contoh pencabutan subsidi BBM oleh pemerintah. Kebijakan itu tentu akan membuat masyarakat shock.

“Kita sudah biasa diberikan subsidi ya enak. Tapi ketika subsidinya dicabut, ya tentu saja kita shock dan kita agak collaps juga, itu yang saya kira tidak dipahami dalam sisi psikologis," tandasnya. [ian]

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya