Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

Caleg DPRD Kota Semarang dari Gerindra Digrebek Saat Pesta Sabu

SELASA, 08 JANUARI 2019 | 12:50 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Arsa Bahra Putra (24), seorang calon anggota legislatif (Caleg) dari Partai Gerindra ditangkap Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polrestabes Semarang pada Minggu (6/1) malam.

Arsa digerebek di sebuah rumah di Jalan Sedayu Indah, Bagetayu Wetan, Genuk, Kota Semarang. Dalam penggerebekan itu, polisi menyita barang bukti sabu seberat 0,5 gram beserta seperangkat alat untuk mengisap sabu.

Kapolrestabes Semarang Kombes Abioso Seno Aji saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan tersebut.  Selain menangkap politisi yang mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kota Semarang dari Daerah Pemilihan (Dapil 1) Semarang Utara, Tengah dan Timur itu, polisi juga mengamankan Agus (40) yang diduga sebagai pemilik rumah.

"Kita menangkap salah satu Caleg DPRD kota Semarang dari Partai Gerindra, Ini masih kita periksa, untuk lebih detailnya tunggu hasilnya," terang Abi, saat dihubungi RMOL Jateng, Selasa (8/1).

Sementara itu Kasat Res Narkoba AKBP Bambang Yoga menegaskan, dari hasil penyidikan sementara, status Arsa adalah pengguna narkoba.

"Statusnya masih sebagai pengguna, dari pengakuanya sudah dua hingga tiga bulan semenjak pencalegan," terang Bambang.

Informasi yang dihimpun RMOL Jateng, rumah yang digerebek polisi tersebut adalah milik Agus yang juga ikut tertangkap. Selama ini, rumah tersebut sering digunakan sebagai tempat konsolidasi dan berkumpulnya relawan dalam upaya pemenangan Arsa.[yls]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya