Berita

Ahmad Albar bersama puteri dan istri/Dok

Publika

Ahmad Albar Kembaran Kribo Dengan Puterinya

KAMIS, 20 DESEMBER 2018 | 14:37 WIB | OLEH: ILHAM BINTANG

ROCKER legendaris Ahmad Albar (72), terkekeh-kekeh bercerita soal Malayeka Shezan Albar (1,5 tahun) puterinya. "Tiga anak saya terdahulu, laki-laki semua, nggak ada yang kribo. Tapi begitu Tuhan kasih anak perempuan, eh malah kribo. Kembaran rambutnya saya," kata pentolan Godbless itu lagi sambil terkekeh. Ia buka cerita soal anak perempuannya itu suatu sore di Poeti Mountain Resort, Gunung Salak Endah, Bogor, Jawa Barat. Resort itu milik aktor Harry Capri.

Harry Capri mengundang puluhan rekannya artis film untuk reuni. Rata-rata artis yang diundang memang artis legendaris yang pernah merajai perfilman Indonesia di era 70 s/d 90-an. Ada Robby Sugara, Eva Arnas, Deddy Mizwar, El Manik, Rina Hassim, Dana Christina, Baby Zilvia, Tetty Liez Indriyati, Camelia Malik, Mark Sungkar, Boy Tirayoh, August Melaz, Soultan Saladin untuk menyebut beberapa nama. Ada juga produser film Firman Bintang, Zairin Zain. Reuni yang bertajuk "Reuni Artis Tangkiwood Zaman Now" berlangsung 17-19 Desember. Ahmad Albar datang bersama keluarga termasuk  Malayeka, tentu saja.

Malayeka kelahiran 9 April 2017 adalah anak hasil perkawinan keduanya dengan Dewi Sri Astuti.


Tahun lalu, berita kelahiran puteri Ahmad Albar itu viral di media mainstream dan media sosial. Umumnya masyarakat takjub. Nitizen berdecak kagum. Tidak habis-habis mengutarakan support. Maklum. Ahmad Albar dianugerahi seorang puteri pas "Jendral Kantjil" itu menginjak usia 71 tahun. Atau 35 tahun setelah kelahiran anak bungsunya dari perkawinan dengan artis film Rini S Bono.

Ahmad Albar memang sejak lama mendambakan punya anak perempuan. Tidak heran jika ia merasa di usia lanjut ini Tuhan memberinya rezeki luar biasa besar dengan kehadiran Malayeka.

Sejak kelahiran Malayeka, praktis sejak itu bisa dikatakan perhatiannya full pada sang puteri. Roda kehidupan seperti berputar ke masa-masa dia masih muda dulu. Ia juga menyediakan waktu malamnya untuk mengurusi sang bayi. Kapan mesti ganti popok. Kapan harus bikin susu.

Di malam pertama menginap badan Malayeka panas. Repotlah Ahmad Albar malam itu mencari obat ke sana kemari. Ia baru lega setelah berobat ke dokter esok paginya. "Alhamdulillah, udah baikan setelah minum obat. Cuma masuk angin kata dokter," paparnya. [***]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Golkar: Pengganti Adies Kadir di DPR Caleg Suara Terbanyak Berikutnya

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:18

Nasib Generasi Emas Terancam Gegara Purbaya Belum Terapkan Cukai MBDK

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:16

PAN Dukung Ambang Batas Parlemen Nol Persen dengan Fraksi Terbatas

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:10

IHSG Mulai Stabil Usai OJK Respons Peringatan MSCI Terkait Status Pasar Frontier

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:05

Amdatara Konsolidasikan Industri AMDK, Perkuat Kolaborasi dengan Pemda

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:55

41 Desa di Kabupaten Bekasi Banjir Usai Diterpa Hujan Lebat

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:53

Pesawat Jatuh di Kolombia, Seluruh Penumpang Tewas Termasuk Anggota DPR

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:51

IHSG Anjlok Dua Hari, Momentum Perbaikan Pasar Modal

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:48

Harga CPO Terkerek Lonjakan Minyak Mentah Dunia

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:45

PAN Dukung MK Hapus Ambang Batas Parlemen

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:42

Selengkapnya