Berita

Nusantara

SBY: Pacitan Semakin Maju Tapi Tidak Tinggalkan Adat Istiadat

MINGGU, 09 DESEMBER 2018 | 17:41 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Ribuan warga Pacitan berhasil menorehkan catatan di Museum Rekor Indonesia (MURI). Rekor dicatat saat Festival Wonderful 1001 Goa di Alun-alun Kabupaten Pacitan pada Sabtu (8/12).

Sertifikat MURI diberikan atas terselenggaranya Tari Rontek yang ikuti 5000 peserta.

Ketua Fraksi Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono hadir dalam acara ini bersama Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Menurut pria yang akrab dipanggil Ibas itu, pemecahan rekor merupakan bukti keseriusan dalam mengembangkan ekonomi di Pacitan.

"Kami tengah mengembangkan ekonomi melalui sektor pariwisata dan kebudayaan," tegas Ibas lewat keterangannya, Minggu (9/12).

Ibas mengatakan bahwa SBY juga memberikan apresiasi tinggi atas prestasi yang diraih warga di tanah kelahirannya. SBY, sambung Ibas, mengaku bangga Pacitan sudah semakin baik, kreatif, dan inovatif.

"Sebagai putra bangsa Indonesia yang lahir dan tumbuh besar Pacitan, saya semakin bangga karena Pacitan kini semakin maju dan sejahtera, namun tidak meninggalkan budaya dan adat istiadat yang baik," ucap Ibas menirukan ucapan ayahnya itu.

SBY, masih lanjut Ibas, berharap agar masyarakat Pacitan bisa bersatu dan maju. Jika masyarakat Pacitan rukun, bersatu, toleran dan patuh hukum, maka Pacitan akan lebih maju ke arah yang lebih baik.[dem]

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya