Berita

Foto/Net

Warga Bukit Duri Banyak Yang Pindah Ke Rusun

Perkampungan Kena Pelebaran Sungai
KAMIS, 29 NOVEMBER 2018 | 09:26 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

12 Januari 2016, menjadi hari yang menyesakkan bagi warga Bukit Duri yang tinggal di bantaran Kali Ciliwung. Rumah, harta benda, dan tempat usaha mereka digusur paksa oleh petugas gabungan. Penggusuran memang sudah diberitahukan sebelumnya.

Kuasa hukum warga Bukit Duri dari LBH Jakarta men­egaskan, tindakan penggusuran kampung dan rumah mereka tidak sah. Namun saat berhada­pan dengan petugas gabungan, seorang pengacara LBH Jakarta malah kena jotos. Kepalanya luka, kacamata pecah. Warga pun hanya bisa pasrah.

Pada 28 September 2016, masih ada warga Bukit Duri yang selamat dari penggusuran, sebelum akhirnya kena gusur juga. Warga hanya bisa pasrah lantaran upaya penolakannya tidak digubris.

Sehabis peggusuran, Pemprov DKI Jakarta melakukan normal­isasi Sungai Ciliwung di lokasi gusuran tersebut. Sungai yang tadinya sudah menyempit diper­lebar. Pinggirannya dibeton dan dibikin jalan raya.

Saat didatangi Rakyat Merdeka kemarin, pinggiran Sungai Ciliwung di kawasan Bukit Duri sudah rapi. Pinggiran sungai yang dibeton tampak kokoh. Jalanan di pinggir sungai juga dibeton. Lebarnya cukup buat 2 mobil bak berpapasan.

Jalanan yang luas itu minimkendaraan yang melintas. Beberapa mobil parkir di pinggir jalan. Sementara anak-anak bisa bermain sepakbola dan layangan di jalan tersebut.

Tukang jajanan juga ber­seliweran. Lampu jalan pun melengkapi fasilitas umum itu. Sebagai pembatas ke area permukiman warga, pagar besi dipasang rapi.

Beberapa dinding pembatas jalan dan sungai sudah dipenuhi mural. Ada yang mirip lukisan dan karikatur, ada juga yang hanya tulisan seperti 'NKRI Harga Mati' dan 'Dilarang Buang Sampah Disini'. Tong dan plastik sampah pun dijejer­kan di pinggir jalan, menunggu diangkut mobil sampah.

Bangunan milik warga yang tidak terkena penggusuran tetap eksis. Ukurannya kecil-kecil. Mayoritas sudah bangunan per­manen. Bangunan yang dulu kena gusur sudah jarang ada bekasnya. Sementara air Sungai Ciliwung masih saja tak enak dipandang. Airnya keruh dan membawa sampah, walau tidak banyak.

Seorang warga yang sedang nongkrong dekat tembok pem­batas kali, Budi menuturkan, dulu permukiman warga sam­pai ke tengah sungai. "Dulu nggak ada beton-beton kayak gini. Nggak ada jalanan kayak sekarang. Rumah warga sampai ke tengah sungai sana," katanya sambil menunjuk ke sungai.

Dia menyebutkan, semua itu berubah di jaman Ahok jadi gu­bernur. Bukit Duri jadi wilayah sasaran penggusuran Pemprov DKI. Warga korban penggu­suran juga tidak bisa melawan dan harus tersingkir. "Orangnya udah pada pindah ke rusun," ujarnya.

Seorang ibu-ibu yang tidak mau disebutkan namanya me­nambahkan, dulu bantaran sun­gai Bukit Duri sempit dan pa­dat. Setelah normalisasi sungai baru tertata rapi. Tapi akibatnya warga yang dulunya tinggal di bantaran sungai harus terusir. "Kepaksa pindah, tanahnya udah gak ada," sebutnya. ***

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya