Berita

Lolita Agustine/Net

Blitz

Lolita Agustine, Yakin Suami Sejak May Day

SELASA, 27 NOVEMBER 2018 | 10:40 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Kabar bahagia dari Lolita Agustine. Sang presenter baru saja dipinang oleh Benjamin Pandelaki, akrab disapa Beno. Mereka menikah di GPIB Pau­lus, Menteng, Jakarta Pusat, akh­ir pekan lalu. Menurut Lolita, dia tak lama menjalin hubungan dengan Beno. Berawal dari dike­nalkan oleh seorang teman tepat di Hari Buruh Nasional 2017.

"Sebenarnya kita pacaran eng­gak lama ya. Ketemunya saja baru tahun lalu, Mei tahun lalu, itu dikenalin sama teman, May Day, pas tanggal 1 Mei kenal­nya, pas hari buruh nasional," ungkap Lolita.

"Dicomblangin sama teman, ketemu terus, lalu ketemu lagi beberapa kali sampai kita me­mutuskan ya sudah deh, sama-sama cocok. Ya sudah kita pu­tuskan untuk jalan bareng, untuk pacaran, terus prosesnya juga enggak lama," sambung wanita 27 tahun asal Malang ini.

Tak butuh waktu lama bagi Beno, ia pun dengan mudah meyakinkan diri bahwa Lolita adalah istri yang tepat. "Jadi lima bulan lalu dia propose, itu­pun tiba-tiba. Harusnya tanggal 25 Juni kemarin kita ada perke­nalan keluarga di Malang. Terus tanggal 23 malam dia propose, dan ternyata tanggal 25 malam itu jadi lamaran dadakan. Jadi semuanya serba dadakan," papar Lolita.

"Terus kita putuskan untuk menikah tahun ini, bulan No­vember ini juga semuanya cepat banget, karena lamaran Juni, dan baru benar-benar persiapan itu bulan Agustus," sambung pesinetron Islam KTP ini.

Beno, yang berbeda 10 tahun dengan Lolita, sudah cukup yakin dengan wanita yang baru dipacarinya selama satu tahun.

"Sebenarnya pas kepikiran ya kalau sudah cocok, sama keluarga juga cocok saya pikir selama perjalanan pacaran juga ya sudah saling melengkapi dan apalagi yang saya pikirin? Masa mau mundur-mundur lagi, atau eng­gak yakin atau gimana. Pas yakin ya sudah," tandasnya. ***

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya