Berita

Ilustrasi/Net

Bantu Korban Bencana Salah Satunya Tidak Sebarkan Hoax

KAMIS, 11 OKTOBER 2018 | 21:45 WIB

. Bencana alam yang terjadi di berbagai wilayah di Indonesia seperti di Lombok, Palu, Donggala dan yang terbaru di Situbondo menjadi momentum untuk berkontribusi meringankan beban para korban.

Demikian disampaikan Nyoman Shuida, Deputi Bidang Koordinasi Kebudayaan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan di kantornya, (Kamis, 11/10).

“Dengan bergotong royong meringankan beban para korban bencana, maka masyarakat telah berkontribusi terhadap upaya penanganan pascabencana yang dilakukan pemerintah sehingga dapat lebih efektif” ujarnya.

Dukungan lain yang dapat diberikan oleh masyarakat, kata Nyoman, yaitu dengan tidak menyebarkan berita bohong (hoax) yang dapat menghambat penanganan di lokasi terdampak bencana.

“Janganlah memanfaatkan bencana yang terjadi sebagai kesempatan untuk memecah-belah bangsa dengan menyebarkan hoax karena dampak negatifnya sangat besar dan akan menghambat upaya penanganan di lokasi bencana” papar Nyoman.

Selain itu, kontribusi masyarakat dapat juga dilakukan dengan ikut serta sebagai relawan untuk membantu upaya penanganan di wilayah bencana atau masyarakat juga dapat mengirimkan bantuan ke lokasi bencana melalui lembaga-lembaga resmi.

“Masyarakat dapat menjadi relawan ataupun jika tidak memungkinkan, dapat mengirimkan bantuan ke lokasi bencana. Hal ini sudah cukup membantu upaya penanganan pascabencana yang dilakukan oleh pemerintah” jelas Nyoman.

Terakhir, Semangat revolusi mental harus terus dipegang teguh oleh seluruh masyarkat Indonesia, baik mereka yang tidak terdampak maupun mereka yang menjadi korban bencana.

“Masyarakat harus bersama-sama mengimplementasikan Gerakan Indonesia Bersatu sehingga persatuan dan kesatuan bangsa dapat terus dipelihara dan tidak akan lekang walaupun Indonesia saat ini sedang menghadapi bencana” pungkas Nyoman. [dzk]


Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya