Berita

Tuan Guru Bajang/RMOL

Hukum

TGB: Tidak Ada Yang Dirugikan Dari Divestasi Saham Newmont

RABU, 19 SEPTEMBER 2018 | 21:27 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Muhammad Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB) menepis pemberitaan di Media Tempo mengenai kerugian dari divestasi saham PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) yang kemudian dikaitkan dengan gratifikasi kepada dirinya.

"Saya bisa mengatakan dengan ringkas bahwa daerah tidak dirugikan, justru secara faktual daerah diuntungkan," ucap TGB saat konferensi pers di Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (19/9).

Menurut dia, dokumen terkait divestasi saham lengkap dan tak ada yang dimanipulasi. Sehingga dalam penjualan saham juga mendapat persetujuan dari Pemda Sumbawa Barat dan Sumbawa.

"Ini semua yang saya rasakan, ini semua kan ada dokumennya. Jadi bukan Zainul Majdi, bukan TGB yang seenak-enaknya mau membeli saham lalu menjualnya," ungkapnya.

Dikatakan TGB, pembelian dan penjualan saham yang dilakukan olehnya sudah sesuai dengan mekanisme berdasarkan UU Perseroan Terbatas.

"Ada proses yang ditempuh. Pada saat divestasi prosesnya ditempuh membentuk perusahaan, menggunakan rezim perusahaan daerah atau rezim UU tentang Perseroan Terbatas," ujarnya.

TGB membantah pemberitaan gratifikasi terkait divestasi saham Newmont. Berita muncul di majalah, koran dan portal Tempo. Berita yang dikeluhkan TGB muncul di Majalah Tempo edisi 17-23 September 2018, portal Tempo.co tanggal 17 September 2018 kemudian diikuti oleh Koran Tempo edisi 18 dan 19 September 2018. Di antara berita-beritanya ada yang berjudul "TGB Diduga Terima Gratifikasi, Ini Duit Keluar-Masuk Rekeningnya".

Mengenai pinjaman dari Recapital, TGB menjelaskan bahwa sudah dilunasi semua dari pinjaman pokok hingga bunga. Dia pun menyayangkan ketika ada transfer yang masuk ke rekeningnya dikaitkan dengan divestasi saham Newmont.

"Apakah ketika proses divestasi lalu kemudian saya tak boleh menaruh uang di rekening, sehingga semua yang masuk, yang saya setor, semua kemudian dikaitkan dengan divestasi? Apa seperti ini kita fair di dalam memberitakan sesuatu," ucap TGB menyesalkan pemberitaan Tempo.[lov]


Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

UPDATE

Kini Jokowi Sapa Prabowo dengan Sebutan Mas Bowo

Minggu, 28 April 2024 | 18:03

Lagi, Prabowo Blak-blakan Didukung Jokowi

Minggu, 28 April 2024 | 17:34

Prabowo: Kami Butuh NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:15

Yahya Staquf: Prabowo dan Gibran Keluarga NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:01

Houthi Tembak Jatuh Drone Reaper Milik AS

Minggu, 28 April 2024 | 16:35

Besok, MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pileg

Minggu, 28 April 2024 | 16:30

Netanyahu: Keputusan ICC Tak Membuat Israel Berhenti Perang

Minggu, 28 April 2024 | 16:26

5.000 Peserta MTQ Jabar Meriahkan Pawai Taaruf

Minggu, 28 April 2024 | 16:20

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Diperkirakan Mundur dalam Waktu Dekat

Minggu, 28 April 2024 | 16:12

Istri Rafael Alun Trisambodo Berpeluang Ditersangkakan

Minggu, 28 April 2024 | 16:05

Selengkapnya